Sangar, Honda Civic Terbaru Tampil Lebih Berotot
- www.indianautosblog.com
VIVA.co.id - Akhir tahun ini akan dimanfaatkan Honda untuk meluncurkan versi terbaru dari Honda Civic teranyar yang sempat dipamerkan di ajang New York Auto Show, bulan lalu.
Mobil ini akan ditawarkan dalam berbagai gaya: sedan, coupe dan hatchback lima pintu, serta varian sporty seperti Si dan Type-R. Demikian dilansir Indianautosblog, Selasa 5 Mei 2015.
Namun, meski belum meluncur, rendering terhadap sosok Honda Civic baru versi produksi sudah marak bertebaran di jagat maya. Hal itu terungkap setelah artis render, Shoeb Kalania, membuat rekaan akuratnya.
Seperti yang terlihat dalam rendering, model produksi Civic anyar tak akan berubah jauh dari versi konsep. Mobil ini memiliki kesan lebih berotot, dan sekilas mirip dengan Honda Accord.
Grille terlihat tegas dengan leburan krom dan seperti biasa, bertengger logo "H" di tengah grillenya. Terdapat pula lampu LED dengan desain lebih rendah dan telah diperbarui.
Di bagian belakangnya, lampu mendapatkan sentuhan desain ulang, mirip dengan Civic Concept.
Literasi berikutnya, yakni platform Accord yang kental, namun sedikit dimodifikasi. Setidaknya, hal itu sama dalam hal dimensi yang sedikit lebih panjang dari model yang ada saat ini. Kendati demikian, sejauh ini tak ada rincian lebih lanjut tentang perubahan lainnya.
Honda Civic terbaru ini sedianya akan dijejali fitur keselamatan seperti Lane Departure Warning, Multi-Angle rear view camera dan Adaptive cruise control.
Soal jantung pacu, mobil ini bakal dibekali mesin 1.5 liter berteknologi Earth Dreams Honda, yang mengandalkan VTEC Turbo injeksi langsung, yang dikawinkan dengan transmisi manual enam-percepatan, dan opsional transmisi otomatis. (ase)