PEVS 2025 Libatkan Pemprov dan Pemda Demi Percepat Pertumbuhan Kendaraan Listrik
- VIVA.co.id/Muhammad Indra Nugraha
Jakarta, VIVA – Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) bersama Dyandra Promosindo kembali menggelar Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) pada April 2025. Menariknya, PEVS 2025 nanti akan melibatkan pemerintahan daerah.
Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Umum Periklindo, Moeldoko. Menurutnya, dengan terlibatnya pemerintah daerah hingga pemerintah provinsi sebagai upaya mempercepat pelaksanaan program penggunaan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) alias Battery Electic Vehicle (BEV).
“Ada beberapa hal yang berubah lebih baik atas penyelenggaraan PEVS keempat ini. Pertama model bisnisnya, ada B2B, ada B2G, karena kita akan mengundang local government yang baru saja dilantik kemarin,” kata Moeldoko di Jakarta, Rabu 19 Maret 2025.
Lebih lanjutnya, Moeldoko menyebutkan bahwa pemerintah daerah yang baru saja menjabat perlu memberikan perhatian pada kendaraan listrik. Ini berdasarkan Instruksi Presiden (Inpres) RI Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penggunaan KBLBB sebagai Kendaraan Finas Operasional dan/atau Kendaraan Perorangan Dinas Instansi Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.
“Mungkin kemarin para kepala daerah baru belum sepenuhnya memahami Inpres nomor 7. Dan harapan kami ke depan PEVS ini bisa membawa awareness (kesadaran) akan pentingnya mobil listrik,” kata Moeldoko.
Pameran yang akan berlangsung pada 29 April hingga 4 Mei 2025 di JIExpo Kemayoran Jakarta itu, akan membuka kesempatan bisnis lebih lengkap dari sebelumnya, yakni bisnis ke bisnis (B2B), Bisnis ke Pemerintah (B2G), dan Bisnis ke Konsumen (B2C).
Parade kendaraan listrik di PEVS 2022
- VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur
“Saya pastikan PEVS keempat ini semakin baik kontennya, semakin baik proses bisnisnya, penyelenggaranya, pasti semakin baik,” Modeldoko menambahkan.
Adapun Pemerintah Daerah yang akan menghadiri PEVS 2025 yakni Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Serang, Bandung, Kabupaten Sukabumi, Bali, Tangerang Selatan, Yogyakarta, Bogor, Tangerang, Banten, Surabaya, Semarang, dan Kabupaten Tangerang.
Melalui program B2B, PEVS memberikan kesempatan untuk membangun jaringan, menjajaki potensi kemitraan, dan menemukan tren industri terkini. Dengan mempertemukan para pemimpin industri, pembuat kebijakan, dan peminat, PEVS memberdayakan Indonesia untuk menjadi pemimpin global dalam mobilitas listrik.
“Ini juga ajang promosi para peserta untuk mempromosikan, ‘ini lah produk saya, ini lah keunggulan-keunggulan produk saya’, kita beri ruang seluas luasnya untuk dapat mempromosikan produknya dengan baik,” imbuh Moeldoko.
