Mobil China Makin Merajalela, Changan Resmi Masuk RI

Kerjasama Changan dengan Indomobil
Sumber :
  • Yunisa Herawati

Jakarta, VIVA - Industri otomtoif Tanah Air kembali kedatangan pemain baru asal Tiongkok. Pabrikan tersebut adalah Changan Automobile. Yang secara resmi mengumumkan kerja sama dengan Indomobil Group untuk mendistribusikan kendaraan Changan di Indonesia.

Indonesia Jadi yang Pertama Dapat Teknologi Baru Chery

Direktur Indomobil Group, Andrew Nasuri, menyebut pihaknya melihat industri otomotif dari negeri tirai bambu sedang berkembang dengan pesat di dalam negeri. Ia menyadari dahulu produk dari negara tersebut masih mengalami banyak kekurangan. 

"Tetapi sekarang kita bisa melihat teknologi, otomotif China sudah mendobrak pasar dunia. Dan dari Indomobil kami melihat ini peluang besar," kata Andrew di Jakarta, Jumat 21 Februari 2025. 

Spesifikasi Seres E3 Mobil Listrik SUV yang Lebih Murah dari BYD Atto 3 dan Chery Omoda E5

Ia menegaskan, Changan Automobile merupakan salah satu produsen otomotif terbesar di China dengan sejarah panjang dalam inovasi dan pengembangan teknologi kendaraan. 

Dengan fokus pada kendaraan berteknologi tinggi dan modern, Changan menawarkan produk yang sesuai dengan tren global dan kebutuhan pasar Indonesia.

Server Error, Para Pemilik Mobil GWM Terkunci di Luar

"Jadi kami dari Indomobil sangat bangga meluncurkan kerjasama kami. Dari portfolio Changan mana (kendaraan) yang paling cocok untuk Indonesia," tuturnya. 

General Manager Changan Southeast Asia Business Unit, Shen Xinhua, menganggap Indonesia sebagai pasar yang potensial. Ia berharap kerja sama dengan Indomobil dapat memperluas jangkauan produk Changan di Indonesia dan memberikan manfaat bagi konsumen.

“Indonesia adalah pasar yang sangat potensial bagi kendaraan penumpang maupun komersial. Kami sangat antusias bekerja sama dengan Indomobil, yang memiliki pengalaman luas dalam mendistribusikan kendaraan di Indonesia. Kami yakin kemitraan ini akan membawa manfaat besar bagi konsumen Indonesia dan mendukung percepatan adopsi kendaraan," tuturnya. 

Sebagai informasi, Changan akan bekerja sama melalui anak usahanya, Mobitech Co., Ltd., yang berfokus pada perdagangan internasional. Sementara itu, PT IMG Sejahtera Langgeng dari Indomobil Group akan bertanggung jawab atas distribusi dan penjualan di Indonesia.

Ekspor mobil Chery

Siap-siap, Tiga Mobil Canggih Chery Buatan Bekasi Bakal Meluncur

Chery siap jadi game changer di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2025