Hadirkan Pengalaman Berkendara Penuh Harmoni, Mazda Perkenalkan MX-30 di GJAW 2024

Booth Mazda di GJAW 2024
Sumber :
  • Mazda Indonesia

VIVA – Mazda Indonesia turut meramaikan pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week atau GJAW 2024 yang berlangsung pada 22 November - 1 Desember 2024. Manufaktur asal Jepang ini memboyong mobil-mobil jagoannya selama pameran berlangsung.

Dari Dulu Hingga Kini: Bagaimana Toyota Menjaga Kualitas Produknya?

PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), sebagai Agen Pemegang Merek Mazda di Indonesia mengundang para pecinta otomotif untuk mengunjungi booth Mazda di Indonesia Convention Exhibition (ICE) - BSD Hall 7. Di booth tersebut menghadirkan diorama evolusi produk Mazda di dunia otomotif melalui Diecast Wall.

Jadi Perusahaan Otomotif yang Berkomitmen, Inovasi dan Kualitas Jadi Faktor Terpenting

“Hari ini, kita berkumpul untuk merayakan filosofi Mazda, yang percaya bahwa kendaraan adalah lebih dari sekadar alat transportasi. Di Mazda, kami memahami bahwa berkendara adalah bagian dari hidup. Setiap kendaraan kami dirancang untuk menyatu dengan pengemudi—membangun koneksi yang emosional,” ujar Chief Operating Officer Motor Indonesia (EMI), Ricky Thio.

Forwot Gelar Diskotik 2024: Perkuat Sinergi dan Inovasi Industri Otomotif

Pada GJAW 2024 ini Mazda mengusung tema "Live True in Harmony" menegaskan komitmennya dalam menciptakan kendaraan yang tidak hanya mendukung mobilitas, tetapi juga membawa harmoni dan keseimbangan dalam kehidupan penggunanya. Tema ini mencerminkan filosofi Jinba-Ittai—ikatan harmonis antara pengemudi dan kendaraan—yang terwujud melalui desain penuh seni dari KODO Design, yang tampak pada setiap lekukan elegan mobil Mazda. Melalui tema ini, Mazda ingin menjadi bagian dari perjalanan hidup penggunanya, menghadirkan pengalaman berkendara yang menyatu dengan emosi dan gaya hidup mereka.

Hadirnya Sang Ikon Terbaru, Mazda MX-30

Booth Mazda di GJAW 2024, yang mencakup area seluas 345-meter persegi, akan menampilkan enam model kendaraan dari berbagai kategori segmen: Mazda CX-60 Elite, Mazda CX-60 Pro, Mazda CX-5 Kuro, Mazda CX-8, Mazda 6 Estate, dan debut terbaru dari Mazda MX-30.

Mazda MX-30, sebagai produk EV terbaru dari Mazda, diwujudkan dengan semangat idealisme yang tinggi. Kendaraan ini fokus pada pengalaman berkendara khas Mazda, yang dirancang dengan pendekatan ramah lingkungan.

Mazda MX-30 menawarkan desain pintu freestyle door yang unik, interior berbahan ramah lingkungan, serta teknologi e-SKYACTIV untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang autentik dan menyenangkan.

Pengunjung juga dapat langsung merasakan sensasi berkendara Mazda melalui unit test drive Mazda CX-60 Kuro dan Mazda CX-5, yang disediakan di area berkendara khusus.

Program Penjualan Spesial bagi Para Mazda Friends*

Selama GJAW 2024, Mazda Indonesia menghadirkan berbagai program penjualan menarik bagi pengunjung yang ingin memiliki kendaraan Mazda impian, diantaranya:

1. Special Sales Deals
Pelanggan yang membeli kendaraan Mazda selama GJAW 2024 berkesempatan untuk menikmati program cashback special.

2. Complimentary 1.000 L of Fuels by BP Ultimate

Khusus pembelian unit Mazda CX-60, pelanggan akan mendapatkan bahan bakar gratis senilai 1.000-liter dari BP Ultimate.

3. Complimentary Interior Coating & Care by System X

Penawaran khusus berlaku untuk pembelian Mazda CX-60 edisi Elite.

4. 0% Interest Rate

Mazda bekerja sama dengan financing partner, menawarkan suku bunga mulai dari 0% bagi para pelanggan.

5. Pelanggan yang membeli model Mazda tertentu, berkesempatan mendapatkan merchandise eksklusif, antara lain:

  • Complimentary Dash Cam Recorder untuk pembelian Mazda CX-5
  • Complimentary BOSE Bluetooth Speaker untuk pembelian Mazda CX-8
  • Complimentary Electronic Money untuk pembelian model Mazda tertentu

Pada GJAW 2024, Mazda juga menghadirkan sejumlah program untuk para pemilik kendaraan Mazda, antara lain potongan harga untuk produk Mazda Genuine Accessories, termasuk tuning parts AutoExe, dan lainnya.

Terdapat Mazda Indonesia Official Merchandise yang kini hadir dengan koleksi eksklusif bertajuk Mazda Curated. Di dalamnya, Anda bisa menemukan berbagai macam merchandise resmi Mazda yang dirancang dengan kualitas tinggi dan desain yang khas. Koleksi ini mencakup berbagai item seperti Polo Shirt, Tumbler, dan berbagai produk menarik lainnya yang cocok untuk para penggemar dan pelanggan setia Mazda.

Yang lebih istimewa, Mazda Curated juga meluncurkan produk terbaru hasil kolaborasi yang sangat unik dan terbatas: Bespoke Table Lamp Mazda Curated X Eugenio Hendro. Kolaborasi ini menciptakan sebuah lampu meja yang tidak hanya fungsional, tetapi juga estetis, menggabungkan keanggunan desain Mazda dengan sentuhan kreativitas dari desainer ternama, Eugenio Hendro. Lampu meja ini menjadi simbol perpaduan antara desain otomotif dan seni interior.

Selain itu, Mazda juga menghadirkan pengalaman baru dengan konsep Mazda Café and Canape, yang tidak hanya menawarkan produk-produk merchandise, tetapi juga suasana yang nyaman untuk menikmati berbagai hidangan dan minuman sambil menjelajahi dunia Mazda yang penuh inovasi dan gaya. Kunjungi Mazda Indonesia Official Merchandise dan temukan beragam koleksi menarik yang dapat melengkapi gaya hidup Anda!

Pada setiap pembelian kendaraan Mazda di GJAW 2024, Mazda memberikan layanan 5-Years MyMazda Warranty, mencakup garansi selama 5 tahun atau 150.000 km (mana yang tercapai lebih dahulu), serta 3-Years MyMazda Service, yang mencakup perawatan gratis selama 3 tahun atau 60.000 km (mana yang tercapai lebih dahulu) untuk suku cadang dan tenaga kerja. Khusus untuk Mazda MX-30, Mazda menghadirkan layanan eksklusif 5-Years MyMazda Service, yang mencakup perawatan gratis selama 5 tahun atau 100.000 km (mana yang tercapai lebih dahulu).

Keseluruhan layanan MyMazda dirancang untuk memberikan kenyamanan dan ketenangan bagi para pengguna Mazda dalam setiap perjalanan mereka. Layanan ini juga mencakup dukungan ERA (Emergency Roadside Assistance) di wilayah Jabodetabek, serta kepemilikan kartu MOC (Mazda’s Owners Club) yang menawarkan berbagai penawaran spesial pada program-program tertentu yang diselenggarakan oleh PT EMI. *syarat dan ketentuan berlaku

Ricky Thio menutup pidatonya dengan mengundang para pecinta otomotif dan Mazda Friends untuk datang dan merasakan keunggulan Mazda secara langsung.

“Kami mengundang Anda semua untuk melihat lebih dekat, menyentuh, dan merasakan langsung keunggulan Mazda di GJAW 2024. Dengan penuh kebanggaan, kami membuka booth Mazda dan menyambut Anda untuk merayakan semangat berkendara bersama Mazda Indonesia,” tuturnya.

Sebagai penutup dari rangkaian acara otomotif tahun ini, Mazda memberikan sedikit bocoran mengenai rencana besar di tahun 2025. Mazda akan kembali dengan sesuatu yang lebih besar dan lebih menarik, untuk memberikan yang terbaik bagi Mazda Friends di Indonesia.

Ikuti berbagai kabar terbaru dari Mazda Indonesia melalui akun resmi Instagram dan TikTok di @mazdaid. Untuk informasi lebih lanjut terkait spesifikasi produk, layanan, dan program penjualan dari Mazda Indonesia di GJAW 2024, kunjungi website resmi kami di www.mazda.co.id.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya