Salah satu Menteri Baru Presiden Prabowo Subianto Pakai Mobil Mewah Ini

Mercedes-Benz G-Class RI 26
Sumber :
  • Screenshot Instagram

VIVA – Salah satu menteri di era Presiden Prabowo Subianto memiliki Mercedes-Benz G-Class, dan mobil mewah besutan Jerman itu digunakan saat bertugas, seperti yang terlihat dari postingan Instagram @plat_dinas_official.

Melalui tayangan video terlihat iring-iringan pejabat negara menggunakan mobil serba hitam, dan salah satu yang menarik perhatian orang penting yang di kawal pakai Mercedes-Benz G-Class dengan pelat nomor RI 26.

Setiap pejabat negara, sekelas presiden, menteri, DPR, MPR, dan instansi lain mendapatan TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor), atau pelat khusus yang berawalan dari RI dengan nomor registrasi tertentu.

Berdasarkan data terakhir RI 26 tercatat sebagai Kementerian Kebudayaan, Pendidikan Dasar dan Menengah, namun saat ini kementerian tersebut terpecah menjadi dua, sehingga ada dua menteri di dalamnya.

Menteri Kebudayaan adalah Fadli Zon, lalu Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti. Namun diketahui G-Class yang diduga G400 berkelir hitam tersebut milik Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Menurut beberapa situs jual beli online, Mercedes-Benz G400 dalam kondisi bekasnya dibanderol Rp3 miliaran, tergantung kondisi, dan tahun produksi. Mobil gagah besutan Jerman itu mengandalkan mesin diesel berkapasitas 3.000cc turbo dengan tenaga maksimal 335 dk, dan torsi 700 Nm.

Ada banyak seri G-Class, namun SUV itu kerap digunakan oleh Pasukan Pengamanan Presiden, atau Paspampres itu telah berusia 45 tahun sejak kelahirannya di pasar global pada 1979 silam, dan sampai saat ini masih diproduksi.

Cerita Kapolri Ingat Pujian Atraksi Pasukan Brimob dari Jokowi dan Prabowo

Merangkum dari beberapa sumber, mobil gagah yang dikenal G-Wagon atau Gelandewagen itu awalnya digunakan sebagai kendaraan militer. 

Sebelum produksi massal, pada 1973 Mercedes-Benz bersama Steyr-Daimler-Puch membuat konsepnya dari pahatan kayu, dan 1974 muncul purwarupanya, dan satu tahun setelahnya hadir dalam bentuk asli.

Edy Sindir Wali Kota Sering Langsung Ketemu Menteri, Bobby: Bapak Juga Pernah Minta Tolong Saya

Pada 1975 Shah dari Iran mulai memesan mobil tersebut untuk pasukan militernya, sementara polisi di Jerman, hingga pasukan militer di Norwegia, Argentina, dan Swiss sudah menggunakan mobil gagah tersebut.

Hingga akhirnya pada 1979 brand berlogo three pointed star itu mulai membuatnya untuk warga sipil, dan diproduksi secara massal demi memenuhi kebutuhan pasar.

KPK Wajibkan Menteri dan Wamen Prabowo Setor LHKPN Sebelum 21 Januari 2025

Kini G-Class sudah memasuki generasi terbaru dengan kode W464 yang diproduksi sejak 2021, secara tampilan tetap mempertahankan bentuk boksi, namun dengan fitur moderen, mesin yang lebih bertenaga.

Selain itu mobil gagah tersebut juga tampil lebih mewah, dan bertenaga setelah menjalin kerjasama dengan AMG, dan Brabus. Bahkan G-Class saat ini menjadi salah satu lambang kesuksesan buat para konglomerat.

Pidato Kemenangan Donald Trump di Pilpres AS

Trump Abaikan Proses Pemeriksaan oleh FBI untuk Seleksi Calon Menteri, Menurut Media

Tim transisi Presiden terpilih AS Donald Trump menghindari pemeriksaan latar belakang standar oleh Biro Investigasi Federal (FBI) untuk calon-calon menteri tertentu.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024