Hal Ini Bikin Toyota Optimistis Ekspor Mobil Elektrifikasi Terus Meningkat

Ekspor mobil Toyota Innova Zenix
Sumber :
  • Dok: TMMIN

Jakarta, VIVA – PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) merasa optimis terkait kinerja ekspor kendaraan elektrifikasi yang diproduksi di Tanah Air semakin meningkat untuk kedepannya.

Green Financing Dorong Elektrifikasi Kendaraan di Indonesia

Bob Azam, Wakil Presiden Direktur PT TMMIN mengungkapkan tren ekspor untuk kendaraan elektrifikasi Toyota akan terjadi peningkatan.

"(Kendaraan elektrifikasi Toyota) kalau domestik kan sambutannya memang cukup baik, cuma memang baru dua model (Kijang Innova Zenix HEV dan Yaris Cross HEV), kita berharap pasar ekspor juga begitu," ujarnya dikutip VIVA di Jakarta.

Indomie Sejumlah Rasa Ditarik dari Peredaran di Australia, Indofood Buka Suara

Ia menambahkan, "Kecenderungan permintaan untuk produk-produk yang efisiensi bahan bakarnya bagus itu akan meningkat terus kedepannya,"

Ekspor mobil buatan Toyota Indonesia.

Photo :
  • Dok: TMMIN
Bea Cukai Kementerian Keuangan Resmikan Pemberlakuan 10 Alat Pemindai Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok

Menurutnya, peningkatan ekspor kendaraan ramah lingkungan tersebut bisa didorong dengan adanya ancaman kenaikan harga minyak.

"Terutama dengan adanya ancaman kenaikan harga minyak dan lain sebagainya, pasti akan terjadi hal seperti itu. Jadi kita lihat, trennya akan terjadi peningkatan permintaan terhadap produk-produk yang efisien bahan bakarnya, yaitu elektrifikasi," jelas Bob.

Tercatat, mobil elektrifikasi Toyota seperti Kijang Innova Zenix HEV dan Yaris Cross HEV cukup berkontribusi dalam meningkatkan kinerja ekspor PT TMMIN ke berbagai negara tujuan. 

Berdasarkan keterangan resmi TMMIN, kedua mobil elektrifikasi Toyota tersebut berhasil diekspor hingga 10.988 unit atau berkontribusi sebanyak 6,2 persen untuk periode Januari-Agustus 2024.

Sebanyak 6.978 Kijang Innova Zenix HEV serta 4.010 Yaris Cross HEV diterima dengan baik oleh konsumen pasar global di kawasan Asia, Amerika Latin, Timur Tengah, dan Afrika. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya