Harga Mobil Listrik BYD M6 Lebih Mahal di sini, Kok Bisa?

BYD M6
Sumber :
  • VIVA/Krisna Wicaksono

VIVA – Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang meluncurkan BYD M6. MPV listrik yang berstatus impor dari China itu resmi dijual setelah hadir di pameran GIIAS 2024 yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang, Juli.

“BYD M6 baru E-MPV pertama yang dirancang secara khusus untuk pasar Indonesia,” ujar Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao saat peluncuran.

Menurutnya pasar Indonesia menjadi salah satu prioritas perusahaan. Oleh karena itu, secara khusus BYD M6 hadir untuk pertama kalinya secara global.

Tapi nyatanya hanya butuh waktu kurang lebih 3 bulan, BYD M6 sudah dijual di negara lain dengan spesifikasi yang serupa seperti di Indonesia. Dimulai dari Malaysia yang resmi merilis MPV listrik itu, Selasa 15 Oktober 2024.

Namun secara harga jauh lebih mahal, menurut laporan Paultan.org, M6 Standard dilego 109.800 ribu ringgit, atau setara Rp396,350 juta, dan M6 Extended harganya mencapai 123.800 ringgit, atau Rp446,887 juta.

Untuk negara tetangga mobil pelahap seterum itu hanya tersedia dua varian. Sedangkan di Tanah Air, M6 Standard dilego Rp379 juta, Superior Rp419 juta, dan Superior Captain Seat Rp429 juta on the road.

Secara dimensi, panjangnya 4.710 mili meter, lebar 1.810 mm, tinggi 1.690 mm, dengan jarak poros roda depan ke belakang 2.800 mm. Lalu ground clearance 170 mm, mengandalkan velg ukuran 17 inci dibalut ban 225/55, suspensi depan MacPherson Strut, dan belakang multi link.

Di Indonesia semua varian mengandalkan baterai lithium ferrophosphate, atau LFP blade dengan kapasitas berbeda-beda. Untuk tipe Standar dayanya 55,4 kWh, serupa dengan pasar Malaysia dengan jarak tempuh 420 km berdasarkan pengujian NEDC (New European Driving Cycle).

Mobil Listrik Hyundai Paling Mewah Siap Dijual 2025, Bisa Jalan Sejauh Ini

Tenaga maksimal dari motor listrik penggerak roda depannya 120 kW, dan torsi puncak 310 Nm, maka untuk mengajaknya berlari dari diam ke 100 km per jam butuh waktu 10,1 detik.

Berbeda dengan tipe Superior, atau Extended di Malaysia, di mana kapasitas baterainya 71,8 kWh dengan jarak tempuh melalui pengujian NEDC diklaim 530 km. Lalu tenaga maksimalnya 150 kW, dan torsi 310 Nm, karena lebih bertenaga maka untuk mencapai 100 km per jam hanya 8,6 detik.

Bocoran MPV Listrik Pesaing BYD M6 yang Meluncur Besok di GJAW 2024

Selain powertrainnya serupa, pilihan warna eksteriornya juga sama untuk BYD M6 di Indonesia, dan Malaysia, terdapat 4 pilihan, yaitu Crystal White, Ink Stone Blue, Cosmos Black, dan Harbour Grey.

BYD di GJAW 2024

BYD Mampu Jual Dua Ribu Unit Mobil Listrik dalam Waktu Sebulan

Pabrikan otomotif asal China, BYD (Build Your Dreams) mengungkapkan bahwa pihaknya telah berhasil menjual 11 ribu unit mobil listriknya sejak Juli 2024 ini.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024