5 Mobil Listrik Wuling Dapat Promo Akhir Pekan Ini

Wuling hadir di BCA Expo 2024
Sumber :
  • Wuling Motors

Tangerang, VIVA – Wuling Motors menghadirkan berbagai promo istimewa untuk lima mobil listriknya, selama BCA Expo 2024 yang berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City hingga 18 Agustus 2024.

Terpopuler: Risiko Mobil Listrik di Kapal, Beratnya Penjualan Kendaraan Tahun Depan

Berlokasi di Hall 10 dengan area seluas 210 meter persegi, pabrikan otomotif asal Tiongkok itu menampilkan rangkaian lengkap produk Wuling EV ABC Stories yang terdiri dari Air ev, BinguoEV, dan CloudEV, serta dua SUV unggulan, yaitu New Almaz RS Hybrid dan Alvez.

Bob Morgan, Area Manager Tangerang Banten Wuling Motors, menjelaskan bahwa partisipasi Wuling di pameran ini merupakan upaya untuk mendekatkan diri kepada konsumen dari berbagai industri.

Viral Toyota Avanza Listrik Beredar di Jalan Bikin Heboh Warganet

"BCA Expo 2024 menjadi wujud nyata pendekatan cross industry untuk menjangkau konsumen lebih luas. Kami juga menyediakan program khusus bagi pengunjung guna memberikan kemudahan dalam memiliki produk Wuling," ujarnya, dikutip VIVA dari keterangan resmi, Sabtu 17 Agustus 2024.

Wuling hadir di BCA Expo 2024

Photo :
  • Wuling Motors
Sebanyak Ini Jumlah SPKLU yang Disiapkan PLN Untuk Libur Natal dan Tahun Baru

Selama pameran, Wuling menawarkan sejumlah promo menarik, salah satunya adalah Lifetime Core EV Component Warranty untuk pembelian kendaraan listrik Wuling buatan Indonesia seperti Air ev, BinguoEV, dan CloudEV.

Program ini mencakup garansi seumur hidup untuk tiga komponen utama: power battery, drive motor, dan motor control unit.

Selain itu, konsumen yang membeli Air ev atau BinguoEV akan mendapatkan Extensive Free Maintenance, berupa gratis biaya jasa dan suku cadang untuk 16 kali perawatan berkala, dengan masa berlaku hingga 8 tahun atau 150.000 km untuk Air ev dan 15,5 tahun atau 155.000 km untuk BinguoEV.

Tambahan promo lainnya termasuk voucher EV hingga Rp 4.000.000 serta perangkat pengisian daya Non OCPP gratis.

Mobil listrik Citroen E-C3

Citroen Soroti Ketimpangan Insentif Mobil Hybrid dan Listrik

Produsen otomotif asal Prancis, Citroen memberikan tanggapan terkait keberadaan insentif yang diberikan pada mobil hybrid di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024