Mobil Hyundai Banjir Promo di HUT RI, Polisi dan TNI Dikasih Program Khusus

Menko Perekonomian dan Kona Electric di GIIAS 2024
Sumber :
  • Hyundai Motor Indonesia

VIVA – Memeriahkan HUT RI ke-79, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menggelar program pembelian dengan menggandeng 126 jaringan dilernya di seluruh Indonesia, yang berlaku hingga akhir Agustus 2024.

Penjualan Hyundai Terjun Bebas di Indonesia

Program ‘Merdeka Berkendara’ tersebut juga memberikan keuntungan khusus buat guru, dosen, dokter, perawat, petuga damkar, polisi, dan TNI jika melakukan pembelian mobil Hyundai di bulan ini.

Chief Operating Officer PT HMID, Fransiscus Soerjopranoto mengatakan, program ini terdiri dari promo yang memberikan kemudahan bagi insan-insan yang telah berjasa bagi orang banyak untuk menjalani kesehariannya.

Hyundai Siapkan 4 Mobil Baru di Tahun Depan, Ada Hybrid dan EV

“Kami pun ikut membawa keseruan perayaan HUT RI di tengah-tengah masyarakat lewat acara khusus yang semakin mendekatkan kami dengan konsumen,” ujar Soerjo, dikutip dari keterangannya, Sabtu 17 Agustus 2024.

Keuntungan buat profesi itu berupa voucher dari maskapai Garuda Indonesia senilai lebih dari Rp4 juta, dan untuk masyarakat umum hanya Rp3 juta.

Ratusan Orang RI Rela Inden Hyundai Ioniq 5 N Sampai Tahun Depan

Untuk pembelian mobil listrik Hyundai Ioniq 5, Ioniq 6, dan All New Kona Electric setiap konsumen tidak perlu mengeluarkan biaya saat pengisian baterai di 600 charging station Hyundai selama satu tahun.

Seperti diketahui, Ioniq 5, dan Kona Electric sudah diproduksi lokal sehingga berhak menikmati insentif dari pemerintah berupa diskon PPN (Pajak Pertambahan Nilai) 10 persen, serta PPnBM ditanggung negara.

Namun secara kandungan lokal, Kona Electric paling tinggi karena sudah menggunakan baterai buatan dalam negeri, dan menjadi mobil listrik Hyundai paling murah untuk saat ini.

Ditawarkan dalam 5 varian, untuk Kona Electric Style dibanderol Rp499 juta, Prime Standard Range Rp515 juta, Signature Standard Range Rp575 juta, Prime Long Range Rp560 juta, dan Signature Long Range Rp590 juta.

Soal dapur pacunya, untuk tipe Standard Range daya baterainya 48,9 kWh, dan menurut pengujian NEDC (New European Driving Cycle) jarak tempuhnya 448 kilometer. 

Kemudian motor listrik yang menggerakkan roda depannya bertenaga 156 PS, dan torsi 255 Nm, disalurkan melalui transmisi matik satu percepatan.

Berbeda dengan tipe Long Range yang dibekali baterai berkapasitas 66 kWh dengan jarak tempuh melalui pengujian NEDC sejauh 549 km. Tenaga maksimalnya juga lebih besar, yaitu 217 PS, dan torsi puncak 255 Nm.

Soal promo lain yang ditawarkan di bulan ini, konsumen bisa menajukan kredit dengan bunga nol persen selama 2 tahun, dan hanya membayar DP (Down Payment) 20 persen. Selain itu, berkesempatan mendapatkan hadiah utama berupa Ioniq 6 untuk pembelian mobil Hyundai jenis apapun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya