Pertama di Dunia Mobil Listrik Ini Jadi Café Berjalan Buat Indonesia

Honda N-Van jadi cafe berjalan di GIIAS 2024
Sumber :
  • Honda Prospect Motor

VIVA – Mobil listrik mengandalkan baterai berdaya besar untuk menjalankan dinamo, atau motor listrik penggerak rodanya. Bahkan listrik yang disimpan baterai bisa digunakan untuk perangkat elektronik rumah.

Biasanya pabrikan menyebut Vehicle to Load, atau V2L, di mana daya listrik yang disimpan baterai dikeluarkan untuk menghidupkan perangkat elekronik, hingga menjaga kelistrikan rumah saat padam.

Honda N-Van jadi cafe berjalan

Photo :
  • Honda Prospect Motor

Berkaca dari fungsi tersebut, Honda memiliki ide dengan mengubah mobil listrik konsepnya, yaitu Honda N-Van menjadi café berjalan.

Konsep café berjalan dengan memanfaatkan mobil listrik itu diklaim pertama di dunia, dan hadir di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2024 di ICE, BSD, Tangerang, pada 18-28 Juli.

Honda N-Van EV Prototype itu sebelumnya pernah diboyong oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) sebagai kebutuhan studi degan menggandeng Pertamina, kini mobil listrik boksi tersebut dimodifikasi layiknya café.

Diberi nama Honda Dreams Café Mobile yang merupakan bagian dari upaya pabrikan untuk studi, dan sosialisasi kendaraan listrik di Indonesia.

Mobil listrik yang bertugas menjual kopi itu hasil kolaborasi Honda dengan karoseri V-Clas, sebagai perusahaan manufaktur karoseri mobil niaga. Sementara itu, minuman dan makanan yang disajikan racikan Dua Coffee.

PR & Event Department Head PT HPM, Yessy Anastasia, mengatakan, Honda selalu berkomitmen melakukan edukasi untuk inovasi teknologi berkelanjutan, sekaligus mendekatkan diri dengan pelanggan dari berbagai generasi.

“Honda Dreams Café Mobile yang menggunakan Honda N-Van EV Prototype memungkinkan kami untuk membawa berbagai inovasi Honda ke lebih banyak tempat, menyebarkan kegembiraan sambil melakukan edukasi tanpa memberikan efek buruk bagi lingkungan,” ujarnya, dikutip dari keterangan resminya, Kamis 25 Juli 2024.

Siap-siap, Mobil Mewah BYD Meluncur Minggu Depan

Pada bagian eksterior, modifikasi dilakukan pada bagian atap dengan tambahan kanopi, lampu untuk penerangan area luar mobil, kursi dan meja portabel, stiker yang didominasi oleh warna merah dan hitam.

Ditambah elemen-elemen pendukung seperti ikon gelas, biji kopi, dan kabel listrik yang melambangkan perpaduan dari mobile café elektrik.

BYD M6 Sudah Ditunggu Ribuan Orang, Tapi Diler Baru Terima Unit Segini

Masuk ke area interior, mobil ini dimodifikasi menjadi area dapur lengkap dengan mesin espresso dan pendingin minuman, ruang penyimpanan bahan makanan serta area untuk peralatan lainnya.

Dengan seluruh modifikasi pada mobil ini, Honda Dreams Cafe Mobile siap melayani pelanggan dengan efisien di berbagai lokasi strategis seperti car free day, taman kota, acara komunitas, dan acara lainnya.

Bukan Peduli Lingkungan, Ini Alasan Utama Orang Beli Mobil Listrik

Seluruh daya listrik yang digunakan selama operasional Honda Dreams Café Mobile akan didukung oleh Honda Power Exporter e: 6000.

Alat ini merupakan perangkat keluaran daya eksternal portable yang dapat mengubah daya baterai mobil menjadi listrik Alternating Current (AC) sehingga dapat digunakan sebagai sumber daya bagi peralatan elektronik yang digunakan.

Honda All New CB150R Streetfire

Pilihan Motor Sport 150cc Terbaru, Ini Harga Termurah

Motor sport di Indonesia penjualannya tak sebanyak skuter matik, namun motor sport ini bisa jadi pilihan.

img_title
VIVA.co.id
16 September 2024