Toyota GR Yaris Baru Hadir di GIIAS, Mesin Makin Buas Harga Lebih Mahal

Toyota GR Yaris baru di GIIAS 2024
Sumber :
  • Toyota Astra Motor

VIVA – Toyota GR Yaris menjadi produk pertama racikan Gazoo Racing yang dibawa PT Toyota Astra Motor (TAM) ke Indonesia, pada 2021. Mobil hatchback bertenaga buas itu hanya dibuat 25 ribu unit untuk pasar global.

Toyota Pastikan Mirai dan Crown Hybrid Melantai di Pameran GJAW 2024

Sedangkan Indonesia hanya kebagian 127 unit, dan dalam waktu singkat langsung ludes terjual. Tapi pada saat itu harga GR Yaris hanya Rp850 juta, berbeda dengan model penyegarannya yang jauh lebih mahal.

Toyota GR Yaris baru meluncur di GIIAS 2024

Photo :
  • Toyota Astra Motor
PPN 12 Persen Bikin Harga Mobil Naik, Toyota Pastikan Konsumen Tetap Untung

Setelah versi pertamanya diterima positif, kini Toyota GR Yaris baru hadir di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2024 yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan, pada 18-28 Juli 2024.

Secara garis besar, terdapat 4 poin pengembangan pada GR Yaris terbaru. Pertama pada girboks transmisi menjadi matik 8-percepatan, namun transmisi manual 6-percepatan seperti sebelumnya juga masih ada.

Toyota Terus Dorong Pemberian Insentif untuk Mobil Hybrid

Transmisi pintar ini dites performance-nya oleh TGR World Rally Team serta peserta TGR Rally Challenge di berbagai lintasan balap.

Tim balap tersebut berhasil menciptakan transmisi otomatis yang sanggup menghasilkan perpindahan gigi sangat cepat, serta memaksimalkan engine power di semua rentang putaran mesin.

Jantung pacunya tetap mengandalkan bensin 3 silinder berkapasitas 1.600cc turbo, diklaim ejin tersebut paling efisien, dan bertenaga di dunia. Namun dari sisi performa ditingkatkan dari versi pertama.

Jika sebelumnya GR Yaris hanya bisa menyemburkan tenaga maksimal 261 PS, dan untuk edisi barunya menjadi 305 PS. Dan torsi puncak dari sebelumnya 360 Nm, kini menjadi 400 Nm, artinya lebih buas.

Opsi Drive Mode baru serta optimasi sistem 4WD GR Four juga disematkan untuk memaksimalkan peningkatan pada power. Sekarang, pengendara bisa memilih 3 drive mode yang tersedia dengan karakteristik pengendalian yang berbeda; Sport, Normal, dan Eco.

Termasuk juga optimasi sistem GR Four melalui 3 mode; Normal, Gravel (Sebelumnya Sport), dan Track yang bisa menyesuaikan distribusi tenaga ke roda depan dan belakang sesuai karakteristik pengendara dan trek yang dilalui.

Panel kontrol dan monitor pada cockpit dimiringkan 15 derajat ke arah pengemudi untuk mempermudah pengoperasian. Postur berkendara juga telah diperbaiki dengan menurunkan posisi duduk driver serendah 25 mm yang memperluas jarak pandang dan visibilitas secara signifikan.

Dari sisi eksterior, sisi kanan dan kiri bawah bumper depan sekarang merupakan struktur terpisah untuk mempermudah perbaikan dan penggantian parts jika diperlukan. Serta perubahan desain bumper depan untuk air flow yang lebih baik dalam mendinginkan mesin dan ATF cooler.

Selain itu GR Yaris baru ini menjadi lebih rigid, berkat penambahan spot welding 13 persen, bodi adhesive 24 persen, serta tiga titik montin suspensi diubah untuk meningkatkan handling, dan kenyamanan.

Marketing Direktur PT TAM, Anton Jimmi Suwandy mengatakan, berawal dari kebutuhan homologasi World Rally Championship (WRC), aplikasi metode reverse engineering oleh GR justru menciptakan race car berbasis hatchback yang masih sangat kompeten untuk mobilitas harian.

“Di GIIAS 2024, kami mengumumkan penjualan New GR Yaris. Harganya adalah Rp 1,15 miliar untuk transmisi manual dan Rp 1,198 miliar untuk transmisi automatic (OTR DKI Jakarta), serta tambahan 1 warna baru yaitu Precious Metal menemani warna ikonik Platinum White Pearl dan Emotional Red,” ujar Anton.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya