1.000 Unit Mobil Listrik BYD sampai ke Tangan Konsumen
- VIVA.co.id/Muhammad Indra Nugraha
Jakarta, 30 Juni 2024 – Pabrikan mobil listrik asal China, Build Your Dreams (BYD) akhirnya mengirimkan 1.000 unit mobil listrik ke konsumen di Indonesia. Pengiriman ke konsumen sendiri sebelumnya tertahan karena faktor pendistribusian kendaraan.
Sebelum dibuat di dalam negeri, ketiga mobil listrik pertama BYD, yaitu Dolphin, Atto 3, dan Seal yang dipasarkan ke konsumen pada tahun ini statusnya masih impor utuh dari Tiongkok.
Kini, ketiga model tersebut sudah sampai ke tangan konsumen dan tercatat mobil listrik BYD yang sudah mengaspal di Tanah Air ada 1.500 unit. Penyerahan secara simbolik 1.000 unit pun dilakukan di Pantai Indah Kapuk atau PIK 2 pada Minggu 30 Juni 2024.
"Kami sangat berterima kasih atas minat dan kesabaran luar biasa dari konsumen. Hari ini menandai awal baru saat kami secara simbolik menyerahkan 1.000 unit BYD, memungkinkan konsumen untuk mulai hidup dengan teknologi elektrifikasi mutakhir kami." ujar President Director PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao.
Head of Marketing and Communication BYD Indonesia, Luther Panjaitan mengemukakan perusahaan berusaha semaksimal mungkin memenuhi ekspektasi ribuan konsumen yang telah memesan unit kendaraan di Indonesia. Tingginya jumlah pesanan ini melebihi proyeksi awal dan menunjukkan besarnya kepercayaan dan minat masyarakat Indonesia terhadap kendaraan listrik BYD.
"BYD juga berkomitmen untuk menyediakan pengiriman unit EV secara rutin dan terencana di Indonesia, sebagai tindak lanjut dari serah terima awal sebanyak 1.000 unit. Sempat terhambat, pengiriman unit kini akan terus dilakukan secara smooth bertahap seiring dengan meningkatnya jumlah pesanan ketiga tipe EV BYD," kata Luther.
Pengiriman yang dijanjikan BYD kepada konsumen telah dipersiapkan dengan strategi yang matang untuk memastikan kelancaran diterimanya unit dengan standar kualitas yang terjaga. Hal ini termasuk kerja sama erat dengan mitra dealer dalam membangun infrastruktur distribusi yang handal melalui 17 jaringan yang tersedia di seluruh Indonesia.
BYD juga telah mempersiapkan program After Sales Service berupa customer and warranty package bertujuan untuk memberikan keamanan dan ketenangan bagi para konsumen saat berkendara. Untuk setiap unit diberikan garansi selama enam tahun atau 150.000 km untuk kendaraan, 8 tahun atau 160.000 km dengan State of Health (SoH) ≥ 70% untuk traksi baterai, dan 8 tahun atau 150.000 km untuk unit penggerak (drive unit).
“Kami akan terus berupaya meningkatkan kepercayaan masyarakat dan akan menjaganya. Kepercayaan dari masyarakat menjadi landasan utama keberhasilan kami. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk selalu memberikan yang terbaik baik dari kualitas produk maupun pelayanan, sehingga pelanggan bisa merasa aman dan puas dengan pilihannya,” pungkas Luther Panjaitan.
Dalam perhelatan yang sangat spesial ini, Mr Wang Chuanfu selaku Founder, Chairman, dan CEO BYD turut serta hadir untuk menyaksikan secara langsung proses handover ceremony secara simbolis yang dilakukan dengan eksklusif, menandakan pentingnya pasar Indonesia terhadap perusahaan.