Modifikasi Pelek Mobil Bergaya Racing dan Retro Kini Semakin Mudah

Pelek HSR Aeri bergaya racing
Sumber :
  • HSR Wheel

Jakarta, 14 Mei 2024 – Pelek merupakan salah satu komponen yang tidak hanya berfungsi menunjang performa kendaraan, tetapi juga dapat menjadi elemen penting dalam modifikasi untuk meningkatkan estetika mobil.

HMID Ungkap Alasan New Hyundai Tucson Belum Dirakit Secara Lokal

Modifikasi pelek mobil dapat memberikan beberapa keuntungan, antara lain meningkatkan tampilan kendaraan, menambah performa jika memilih model yang bobotnya lebih ringan, serta menjadikan lebih stabil apabila memakai yang diameternya lebih besar.

Tingginya minat akan mengganti pelek bawaan pabrik, membuat banyak produsen aftermarket yang gencar menghadirkan produk baru. Seperti yang dilakukan oleh HSR.

Benarkah Mobil Gerak Roda Depan Kurang Jago Nanjak?

Pelek HSR Aeri bergaya racing

Photo :
  • HSR Wheel

Produsen pelek mobil asal Indonesia itu kembali menghadirkan pilihan baru bagi para penyuka modifikasi. Kali ini, perusahaan meluncurkan dua pelek baru dengan desain berbeda, yaitu HSR AERI dan HSR RTR.

Mobil Nanjak Jalannya Mundur, Enggak Bahaya Tah?

Terinspirasi dari model balap, HSR AERI hadir untuk mereka yang menyukai gaya balap atau racing. Pelek ini memiliki desain sporty dengan 5 pilihan warna: Semi Matte Bronze, Semi Matte Black, Semi Matte Grey, Silver, dan White.

HSR AERI tersedia dalam diameter 14 dan 15 inci, dengan lubang PCD untuk mobil 8 x 100-114,3, single PCD 4x100 dan 5x100-114,3 inci. Pelek racing ini dibanderol mulai dari Rp4 jutaan.

Pelek HSR RTR bergaya retro

Photo :
  • HSR Wheel

Bagi mereka yang menyukai gaya retro, HSR RTR bisa menjadi pilihan. Pelek ini memiliki desain klasik dengan 5 pilihan warna: Gloss Grey Machine Face, Gloss White Machine Face, Gloss Black Machine Face, Gloss Silver Machine Face, dan Matte Gold Machine Face.

HSR RTR tersedia dalam satu diameter yaitu 16 inci, dengan lubang PCD single 4x100 dan double 8x100-114,3 inci. Pelek retro ini dibanderol mulai dari Rp6 jutaan.

Untuk menyambut peluncuran pelek baru ini, HSR mengadakan program spesial, salah satunya adalah HSR Spooring Day. Konsumen bisa mendapatkan layanan spooring hanya dengan Rp75.000, setiap tanggal 20 setiap bulannya.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya