Hartanya Rp131 Miliar, Intip Isi Garasi Eko Patrio yang Diusulkan Jadi Menteri

Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio.
Sumber :
  • Dokumentasi PAN

Jakarta, 6 Mei 2024 –  Nama Eko Hendro Purnomo atau yang lebih dikenal sebagai Eko Patrio, namanya mendadak menjadi trending. Menyusul, Partai Amanat Nasional atau PAN yang mengusulkannya menjadi menteri di pemerintahan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka.

Deddy Sitorus PDIP Yakin Presiden Prabowo Tak Lakukan Pembredelan: Beliau Seorang Pecinta Seni

Itu disampaikan oleh Ketua Fraksi PAN DPR RI,  Saleh Partaonan Daulay. Menurutnya, Eko salah satu kader yang sangat berkontribusi kepada partai dan DPR. 

Hal itu menyusul dengan dukungan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan kepada Eko untuk menjadi menteri di kabinet Prabowo-Gibran periode 2024-2029. Dengan sepak terjangnya di dunia politik tanah air.

All New Toyota Alphard PHEV Meluncur, Irit Juga Konsumsi BBM-nya

Ketua Umum Pan Zulkifli Hasan bersama Pasha Ungu, Eko Patrio dan Uya Kuya

Photo :
  • Dok. Istimewa

"Mas Eko itu selama ini sangat kontributif. Tidak hanya di DPR, tetapi juga di partai. Banyak tugas di DPR dan di partai yang sukses dilaksanakan. Ya, pantas aja kalau Ketum Zulhas menyebut namanya sebagai salah satu calon menteri," kata Saleh kepada wartawan, Senin, 6 Mei 2024.

Prabowo Mau Maafkan Koruptor jika Kembalikan Uang Negara, Yusril Beri Penjelasan Hukumnya

Mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah ini menegaskan, pihaknya belum mengetahui secara khusus terkait posisi menteri di kabinet. PAN, kata dia, hanya menyiapkan nama kader-kader yang dinilai sanggup untuk masuk kabinet, salah satunya Eko Patrio.   

"Eko Patrio itu politisi senior. Sudah tiga periode menjabat di DPR. Sekarang terpilih lagi untuk periode keempat, dari sisi pengalaman, tentu mas Eko pantas dan mumpuni jadi menteri. Kan pasti ada posisi dimana mas Eko sangat menguasai. Nah, apakah posisi itu ditawarkan ke PAN? Kita tunggu saja. Tidak usah terburu-buru," tuturnya.

Terlepas dari isu menjadi calon menteri, Eko Patrio sendiri memiliki harta kekayaan cukup besar. Dikutip VIVA Otomotif dari situs LHKPN, Eko memiliki harta sebesar Rp131 miliar.

Atau lengkapnya Rp131.512.022.668, harta tersebut dilaporkannya 27 Desember 2023 untuk periode 2022. Jabatannya sendiri masih Anggota DPR RI.

Menariknya, koleksi kendaraannya tidak terlalu fantastis dan hanya sebesar Rp700 juta saja. Sebab, cuma ada 2 kendaraan yang dilaporkannya, dengan merek dan model yang sama.

Pertama ada Toyota Alphard tahun 2003 senilai Rp200 juta, lalu Alphard lansiran 2017 senilai Rp500 juta. Kedua mobil tersebut didapatkannya melalui hasil sendiri.

VIVA Otomotif: All New Toyota Alphard HEV

Photo :
  • Dok: TAM

Seperti diketahui, Alphard merupakan mobil MPV premium yang cukup nyaman dan mahal. Tak heran, banyak dipakai oleh kalangan ternama, mulai dari artis hingga pejabat.

Toyota sendiri pada GIIAS 2023 meluncurkan All New Alphard. Alphard generasi keempat ini tampil lebih canggih dibandingkan generasi sebelumnya dengan penambahan varian hybrid yang menjadikannya irit konsumsi BBM dan lebih ramah lingkungan.

Dibangun di atas platform Toyota New Global Architecture (TNGA), Alphard terbaru menawarkan pengalaman berkendara yang lebih halus dan nyaman. Harga jualnya sendiri dimulai dari Rp1.407.300.000 untuk tipe terendah, dan termahal Rp1.714.300.000. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya