Ini Dia Keunggulan Truk Listrik MAB Dibandingkan Truk Diesel yang Perlu Diketahui

Truk diesel
Sumber :
  • istimewa

Jakarta - PT Mobil Anak Bangsa (MAB) yang secara intensif mengembangkan kendaraan listrik kembali berpartisipasi dalam pameran kendaraan listrik terbesar di Indonesia, Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024.

Masyarakat Bali Mulai Lirik Motor Listrik Honda EM1

Perusahaan dalam negeri yang sudah berhasil mengembangkan bus listrik ini, kini serius mengembangkan truk listrik. Prototipenya diboyong ke Jakarta untuk dipamerkan di ajang ini. Direktur Utama MAB Kelik Irwantono mengatakan bahwa truk listrik yang dipamerkan itu sudah melalui riset dan pengembangan di dalam negeri.

Agak Lain! Yamaha Lebih Tertarik Bikin Motor Listrik Seperti Ini

"Sebagai pemain yang memfokuskan pada kendaraan komersial berbasis listrik, tahun ini kami berencana menampilkan hasil riset dan pengembangan kita selain bus listrik, yaitu truk listrik," ujarnya dalam konferensi pers, Selasa 30 April 2024.

Keunggulan truk listrik buatan MAB dibanding truk diesel terdapat pada rolling chassis yang memiliki berat maksimal 8.000 kilogram dan bobot kosong 4.000 kilogram. Dari segi daya, rolling chassis truk MAB memiliki kapasitas baterai 162,28 kilowatt hour (kWh).

MAB Siap Perkenalkan Sejumlah Kendaraan Listrik Baru Tahun Depan

Truk diesel

Photo :
  • istimewa

Tidak seperti truk kebanyakan yang mengandalkan suspensi per daun, truk buatan MAB ini menggunakan suspensi udara di seluruh rodanya. perbedaan lain adalah posisi kabin yang dibuat lebih rendah sehingga memudahkan akses keluar masuk.

Keunggulan lain yang tidak dimilki truk konvensional adalah jika difungsikan sebagai kendaraan layanan yang stasioner, baterai truk ini bisa menyuplai listrik hingga 18 jam. Contoh aplikasinya adalah ATM berjalan atau mobil kas. Dengan keunggulan ini, tidak perlukan generator tambahan pemasok listrik seperti pada truk konvensional.

Truk ini dirancang multiguna dengan beragam peran. Karena diproduksi di dalam negeri, MAB menawarkan fleksibilitas dalam perancangan sejak dari awal. Selain itu, perusahaan ini juga memamerkan protitpe motor listrik rakitan dalam negeri.

"Kita juga mengembangkan secara internal berupa motor yang kita harapkan ke depan ini dapat menjadi 100 persen produk lokal Indonesia. Itulah yang akan kita tunjukkan di PEVS 2024," ucap Kelik dikutip VIVA.co.id pada Rabu, 1 Mei 2024.

Ke depannya, MAB juga akan memproduksi baterai sendiri di pabriknya di Jawa Timur. Pameran PEVS (30 April-5 Mei 2024) diramaikan sekitar 80 merek dalam dan luar negeri.

Bocoran Honda eActiva.

Motor Listrik Honda Bisa Tempuh Jarak Jauh, Ini Rahasianya

Teknologi ini menjawab tantangan utama pengguna kendaraan listrik, seperti waktu pengisian daya yang lama dan kecemasan akan keterbatasan jarak tempuh.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024