Bukan Fortuner, Nomor Pelat TNI yang Viral Ternyata Terdaftar untuk Pajero Sport
- MMKSI
Jakarta, 18 April 2024 – Pengemudi Fortuner arogan yang memakai pelat nomor TNI akhirnya ditangkap pihak kepolisian dan ditetapkan sebagai tersangka. Terungkap, jika nomor pelat tersebut seharusnya terdaftar untuk mobil Mitsubishi Pajero Sport.
Marsda TNI (Purn) Asep Adang Supriyadi merupakan merupakan pemilik asli plat nomor TNI 84337-00 yang dipalsukan oleh pria arogan pengemudi Fortuner hitam yang viral di media sosial. Pengemudi arogan itu diketahui ugal-ugalan di KM 57 Tol Cikampek hingga menabrak pengendara lain.
Pria tersebut bahkan mengaku sebagai adik seorang Jenderal TNI yang bertugas di Mabes TNI bernama Tony Abraham. Ternyata, pelat dinas TNI tersebut dipalsukan olehnya, bahkan pemilik asli pelat nomor TNI itu tidak dikenalnya.
Baca Juga: 5 Fakta Mengejutkan di Balik Kasus Pengemudi Fortuner Arogan Pakai Pelat TNI Palsu
Asep Adang juga mengungkapkan bahwa Tanda Nomor Kendaraan Bermotor Indonesia itu untuk mobil Pajero Sport miliknya. Bukan, Toyota Fortuner seperti dalam video yang viral dalam beberapa waktu terakhir.
"Nomor Dinas TNI dengan Nopol 84337-00 merupakan nomor dinas kendaraan operasional kami sehari-hari di Universitas Pertahanan Republik Indonesia sebagai Guru Besar. Sejak kami kami pensiun di tahun 2020," ucap Asep Adang dikutip VIVA Otomotif, Kamis 18 April 2024.
"Selain itu, kendaraan yang saya gunakan dengan plat nomor dinas tersebut adalah Pajero Sport, bukan Fortuner," lanjutnya.
Kini, pengemudi Fortuner itu sendiri sudah dijadikan tersangka oleh pihak kepolisian. Sementara mobilnya sudah ditemukan dan sempat disembunyikan oleh pelaku, sedangkan Pelat TNI dibuang di Bandung olehnya.
"(Status pengemudi mobil) tersangka," kata Kanit 2 Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Anggi Fauzi Hasibuan saat dihubungi wartawan, Rabu, 17 April 2024.
Seperti diketahui, sebelumnya Fortuner pelat TNI menabrak mobil wartawan dan pertama kali dibagikan akun Twitter bernama @tantekostt. Mobil yang ditumpanginya dihantam lebih dari sekali hingga rusak dan pengendara Fortuner malah marah-marah hingga ngaku adik jenderal.