Pria yang Parkir Sembarangan dan Meludah saat Ditegur Minta Maaf, Netizen: Takut Dipecat Pertamina

Pengendara mobil marah-marah usai ditegur parkir sembarangan
Sumber :
  • Tangkapan Layar

Jakarta, 7 April 2024 –  Pengendara mobil yang parkir sembarangan dan marah-marah hingga meludah saat ditegur pengguna jalan lainnya, akhirnya minta maaf. Diketahui, pria tersebut bernama Arie Febriant dan mengakui dirinya melakukan hal yang tak sopan.

Bermacam Godaan Suzuki Indonesia yang Patut Dilirik di GJAW 2024

Arie yang diketahui merupakan karyawan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) ini menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada perekam video, Mila dan rekan serta semua masyarakat yang terganggu dengan tindakannya yang diakuinya tidak baik dan tidak semestinya.

"Melalui video ini saya juga menyampaikan penyesalan yang sedalam-dalamnya atas perbuatan dan tindakan saya yang tidak semestinya dimana pada tanggal 5 april 2024 saya memarkir kendaraan tidak pada tempatnya yang menyebabkan macet dan juga saya melakukan perbutan yang tidak sopan yaitu meludah kepada kendaraan sodari mila dan rekan," terang Arie, dikutip VIVA Otomotif.

Ahli ITB Sebut Pertamax Bukan Penyebab Kerusakan Kendaraan yang Viral di Cibinong

"Melalui video ini saya sekali lagi memohon maaf kepada saudari mila dan saya siap untuk meinta maaf baik secara langsung ataupun tidak kepada saudari mila dan rekan," lanjut Arie.

Iris Wullur Klarifikasi Soal Video Viral Diduga Menghina Air Zam Zam: Gue Minta Maaf..

Karena viralnya video Arie, Pertamina juga menjadi sasaran netizen hingga trending topic, dan Pertamina menyatakan sedang melakukan investigasi atas kasus ini. Netizen menilai permintaan maaf Arie karena takut dipecat oleh Pertamina.

"Punya pekerjaan sama pendidikan bagus ngga menjamin punya attitude yang bagus ternyata," tulis netizen. "Setuju pecat saja, biar tahu rasanya menghormati orang lain," timpal komen yang lain.

Sebelum viral, mobil yang dikendarai Arie tersebut berhenti tidak terlalu pinggir hingga memakan banyak jalan. Pengemudinya keluar untuk membeli gorengan di pinggir jalan.

Hal tersebut membuat jalanan di sekitarnya langsung macet. Pengendara di belakang mobil tersebut langsung geram dan memberikan teguran karena jalannya tersendat, dan jalur di sebelahnya pun macet parah hingga tak bisa dilalui.

Viral pengendara mobil parkir sembarangan

Photo :
  • Tangkapan Layar

Yang parah, pengendara mobil hitam tersebut bukannya minta maaf malah marah dan meludah ke arah perekam video. Disebutkan jika insiden tersebut terjadi di di Jalan Masjid Darul Falah, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Jumat 5 April 2024. 

Menurut perekam video, aksi pengendara mobil yang berhenti tiba-tiba di tengah jalan itu sudah dilakukan dua kali. Padahal, akibat perilakunya parkir sembarangan membuat kondisi jalan menjadi tak kondusif.

Sarwendah

Ungkap Isi Hati Usai Dijodoh-jodohkan Netizen, Sarwendah: Risih

Ungkap Isi Hati Usai Dijodoh-jodohkan Netizen, Sarwendah: Ya Risih

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024