Terbongkar! Ini Alasan Mobil Rolls-Royce Sandra Dewi dari Harvey Moeis Pakai Nama Perusahaan

Mobil Rolls Royce milik Sandra Dewi disita Kejagung
Sumber :
  • Antara

Jakarta, 2 April 2024 –  Mobil mewah Rolls-Royce Sandra Dewi hadiah dari Harvey Moeis menjadi sorotan karena terdaftar bukan atas nama keduanya. Ternyata, ada alasan tersendiri mengapa mobil dengan harga fantastis tersebut memakai nama perusahaan.

Terpopuler: Gaya Maarten Paes Beli Bubur, Lisa Blackpink Dijemput Mobil Mahal

Sandra Dewi mendapatkan mobil tersebut sebagai kado ulang tahun ke-40 dari sang suami. Mobil itu dibuat kustom khusus untuk Sandra Dewi, dan diberi nomor polisi B 1 SDW.

Hadiah mobil mewah Rolls-Royce Sandra Dewi dari Harvey Moeis.

Photo :
  • Instagram: Sandradewi88
Lisa Blackpink Tiba di Jakarta Dijemput Pakai Mobil Listrik Paling Mahal

Ditilik pada laman Informasi Pajak Kendaraan Bermotor Provinsi Banten, mobil tersebut adalah Rolls-Royce Ghost Extended Wheelbase tahun 2013 dengan mesin 6.592 cc. 

Per tahunnya, pemilik mobil ini harus mengeluarkan biaya Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) sebesar Rp99.786.300 dan SWDKLLJ Rp143.000. Yang menarik adalah mobil tersebut terdaftar atas nama perusahaan atau PT.

Kakorlantas Polri Ungkap Fakta Kecelakaan Truk di Tol Cipularang, Diduga Ada Upaya Pengereman

Direktur Registrasi dan Identifikasi (Regident) Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus, pernah mengungkapkan alasan pemilik mobil banyak yang mendaftarkan kendaraannya atas nama perusahaan. Menurutnya, pemilik kendaraan yang menggunakan nama perusahaan agar menghindari pajak.

Makanya, Korlantas Polri mengusulkan adanya penghapusan biaya balik nama kendaraan bermotor (BBN2) dan pajak progresif kendaraan. Tujuannya agar masyarakat mau membayar pajak.

"Pajak untuk PT itu kecil sekali, rugi negara ini. Makanya, kami usulkan pajak progresif dihilangkan saja sudah, biar orang yang punya mobil banyak itu senang, enggak usah pakai nama PT lagi cuma takut saja bayar pajak progresif," ujar Yusri dilansir dari Antara.

Hadiah mobil mewah Rolls-Royce Sandra Dewi dari Harvey Moeis.

Photo :
  • Instagram: Sandradewi88

Seperti diketahui, Harvey Moeis ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi tata niaga timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015-2022. Harvey Moeis dijerat bersama crazy rich Helena Lim.

Pihak Kejaksaan Agung juga sudah menyita mobil mewah Rolls-Royce tersebut. Ini dilakukan saat Tim penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) lakukan penggeledahan di rumah Harvey.

"Serta dua buah unit mobil mewah yaitu satu unit mobil Mini Cooper S Countryman F 60 berwarna merah dan satu unit mobil Rolls Royce berwarna hitam," ujar ujar Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung, Ketut Sumedana, Selasa 2 April 2024.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya