Mobil Rolls-Royce Sandra Dewi Hadiah dari Harvey Moeis Nunggak Pajak, Jumlahnya Bikin Ngeri

Hadiah mobil mewah Rolls-Royce Sandra Dewi dari Harvey Moeis.
Sumber :
  • Instagram: Sandradewi88

Jakarta, 1 April 2024 –  Sandra Dewi pernah diberi hadiah mobil mewah Rolls-Royce saat ulang tahun ke-40 oleh sang suami, Harvey Moeis. Ternyata, mobil dengan harga fantastis tersebut telat membayar pajak, dan jumlahnya benar-benar mengejutkan.

Lisa Blackpink Tiba di Jakarta Dijemput Pakai Mobil Listrik Paling Mahal

Kehidupan mewah Sandra Dewi kembali disorot usai sang suami ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi tata niaga timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015-2022. Harvey Moeis dijerat bersama crazy rich Helena Lim.

Hadiah mobil mewah Rolls-Royce Sandra Dewi dari Harvey Moeis.

Photo :
  • Instagram: Sandradewi88
Siap-siap! Petugas Samsat Bakal Sambangi Rumah Penunggak Pajak Kendaraan

Saat belum ditetap menjadi tersangka, Harvey dan Sandra Dewi hidup dalam bergelimang harta. Bahkan, Sandra Dewi diberi kado mobil Rolls-Royce yang dikustom khusus untuknya.

Dalam video yang diunggah di Instagram Stories Sandra Dewi saat itu, Harvey Moeis bersama Sandra Dewi dan kedua anaknya menyaksikan proses unveiling mobil mewah Rolls-Royce yang menjadi kado ultahnya. Mobil itu adalah Rolls-Royce Ghost dengan pelat nomor Sandie.

Kabar Baik Bagi Pembeli Kendaraan Bekas, Pemprov Jakarta Gratiskan Bea Balik Nama Kendaraan

Sandra Dewi juga mengunggah foto logo Rolls-Royce dengan tulisan "Special Orderd for SDW". Pelat nomornya juga spesial karena menggunakan inisial namanya yaitu SDW, yakni B 1 SDW.

Hadiah mobil mewah Rolls-Royce Sandra Dewi dari Harvey Moeis.

Photo :
  • Instagram: Sandradewi88

Saat ditelusuri oleh VIVA Otomotif pada Senin 1 April 2024, bahwa mobil tersebut adalah Rolls-Royce Ghost Extended Wheelbase tahun 2013 dengan mesin 6.592 cc. Yang mengejutkan adalah mobil dengan atas nama perusahaan itu telat membayar pajak.

Dalam informasi itu, Rolls-Royce Sandra Dewi jatuh tempo pada 4 Maret 2024 atau keterlambatan 27 hari sampai hari ini. Per tahunnya, pemilik mobil ini harus mengeluarkan biaya Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) sebesar Rp99.786.300 dan SWDKLLJ Rp143.000.

Hadiah mobil mewah Rolls-Royce Sandra Dewi dari Harvey Moeis.

Photo :
  • Instagram: Sandradewi88

Karena telat membayar pajak, maka pemilik mobil tersebut harus membayar bayar denda PKB sebesar Rp 1.995.700 dan denda SWDKLLJ sebesar Rp35.000. Alhasil, total pajak dan denda yang harus dibayarkan mencapai Rp101.960.000.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya