Jelang Lebaran akan Digelar Cuci Gudang Mobil Bekas
- Dok: Caroline.id
Jakarta, 6 Maret 2024 – Permintaan mobil bekas diprediksi akan meningkat jelang Lebaran. Hal ini dipicu oleh beberapa faktor, seperti kebutuhan mobilitas yang meningkat karena masyarakat membutuhkan mobil untuk mudik Lebaran dan bersilaturahmi dengan keluarga dan kerabat.
Selain itu, harga mobil baru juga terus meningkat, sehingga banyak orang yang beralih ke mobil bekas. Faktor lain, yakni diler mobil bekas seperti Caroline.id yang menawarkan berbagai promo dan diskon menarik untuk menarik minat pembeli.
Seperti yang akan segera digelar, di mana perusahaan kembali mengadakan program Cuci Gudang Mobil Bekas. Program ini akan berlangsung pada 16-24 Maret 2024 di seluruh cabang Caroline.id di Jabodetabek dan Cimahi.
Program ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang ingin memiliki mobil dengan mudah dan terjangkau, terutama untuk kebutuhan mudik Lebaran.
Caroline.id menawarkan berbagai pilihan mobil bekas berkualitas dengan harga yang kompetitif, serta berbagai kemudahan dan keuntungan bagi calon pembeli.
CEO PT Autopedia Sukses Lestari Tbk, Jany Candra mengatakan bahwa mereka memahami kebutuhan mobilitas masyarakat akan meningkat menjelang Lebaran.
“Oleh karena itu, kami kembali mengadakan program Cuci Gudang Mobil Bekas untuk membantu masyarakat yang ingin memiliki mobil dengan mudah dan terjangkau. Kami juga ingin memastikan bahwa setiap pembeli mendapatkan mobil yang berkualitas dan siap pakai untuk perjalanan mudik” ujarnya, dikutip VIVA Otomotif dari keterangan resmi.
Caroline.id berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik bagi para pelanggannya. Selain program Cuci Gudang Mobil Bekas, Caroline.id juga menawarkan berbagai layanan lainnya seperti tukar tambah, kredit mobil, asuransi, hingga bengkel.