Mobil SUV Pesaing Pajero Sport dan Fortuner Meluncur di GJAW 2023

VIVA Otomotif: Peluncuran Nissan New Terra di GJAW 2023.
Sumber :
  • Dok: NMDI

VIVA Otomotif – Nissan Terra adalah mobil SUV berukuran besar, yang dirancang untuk mengatasi tantangan offroad dengan mudah dan nyaman.

Polisi Temukan Mobil Jenderal Pensiunan BIN di Perairan Marunda, Tak Jauh dari Temuan Jasad

Diluncurkan di Indonesia pada 2018, model ini menjadi salah satu pilihan favorit di segmen SUV premium berkat performanya yang kuat dan desain yang tangguh. Pesaingnya yakni Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner.

Dapur pacu Nissan Terra mengandalkan mesin diesel 2.500cc, yang mampu menghasilkan tenaga hingga 190 daya kuda dan torsi hingga 450 Nm.

Mobil Jenderal Pensiunan BIN Masih Hilang di Perairan Marunda, Pencarian Dilakukan Pakai Alat Khusus

Dilengkapi dengan transmisi manual 6-percepatan atau otomatis 7-percepatan, Nissan Terra mampu mengatasi medan offroad dengan mudah dan responsif. Sistem penggerak empat roda juga membuatnya semakin tangguh, dalam menaklukkan medan yang sulit.

VIVA Otomotif: Peluncuran Nissan New Terra di GJAW 2023.

Photo :
  • Dok: NMDI
Belajar dari Kecelakaan Maut Akibat Salah Injak Pedal Gas Mobil di Depok

Selain itu, Nissan Terra juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan seperti Vehicle Dynamic Control (VDC), Hill Start Assist (HSA), dan Active Brake Limited Slip (ABLS) yang memberikan pengemudi kendali penuh di jalan raya maupun tanah.

Sistem infotainment juga dilengkapi dengan layar sentuh 8 inci, navigasi, kamera 360 derajat, dan konektivitas Bluetooth untuk kenyamanan pengemudi dan penumpang.

Desain Nissan Terra didominasi oleh garis-garis yang kuat dan gagah dengan gril V-motion khas Nissan di bagian depan. Kabin yang luas dan nyaman dengan kapasitas delapan penumpang, memberikan pengalaman berkendara yang lebih santai dan nyaman.

Interior dilengkapi dengan fitur-fitur mewah seperti jok kulit, kursi pengemudi elektrik, dan sunroof elektrik yang memaksimalkan kenyamanan pengendara dan penumpang.

Pada ajang Gaikindo Jakarta Auto Week atau GJAW 2023 yang digelar pada 10-19 Maret 2023 di JCC Senayan, Jakarta, Nissan meluncurkan generasi terbarunya yang diberi nama Nissan New Terra VL 2.5 4x4.

“Nissan New Terra VL 2.5 4x4 ditawarkan dengan harga OTR Jakarta Rp749,9 juta, serta mendapatkan warranty selama tiga tahun atau 100 ribu km dan Free Service Inspection selama empat tahun atau 50 ribu km.” ujar Chief Executive Officer PT Nissan Motor Distributor Indonesia, Tan Kim Piauw melalui keterangan resmi, dikutip Sabtu 11 Maret 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya