Hino Tingkatkan Layanan Kendaraan Komersial Berteknologi Euro 4

Booth Hino di GIIAS 2022
Sumber :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

VIVA Otomotif – Saat ini Indonesia telah memasuki Euro 4 sebagai standar emisi gas buang bagi kendaraan bermotor roda empat atau lebih. Hal itu bertujuan untuk menurunkan pencemaran udara, khususnya di perkotaan agar lebih ramah lingkungan.

Yayasan Kesehatan Bangun Ekosistem Layanan Berkelanjutan Lewat Digitalisasi

Salah satu perusahaan otomotif yang mulai menerapkan teknologi Euro 4 adalah PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI). Mereka juga meningkatkan layanan dan servis level di seluruh jajarannya, demi kepuasaan pelanggan.

Tak hanya kendaraan saja, perusahaan asal Jepang ini mengimplementasi pengetahuan soal Euro 4 kepada personel terbaiknya untuk memanfaatkan IT sistem dan digital tools sehingga dapat menjaga, serta meningkatkan loyalitas pelanggan.

Layanan yang bikin Pelanggan Ketagihan Terungkap

Pelayanan Hino untuk kendaraan Euro 4

Photo :
  • Hino

Dalam kegiatan tersebut, perusahaan memberikan materi layanan konsumen berbasis digital pada kendaraan Hino Euro 4 yang tahun ini baru diterapkan. Salah satunya mengenai engine common rail yang merupakan teknologi mesin andalan perusahaan yang lebih efisien biaya operasional.

Ratusan Relawan Anak Muda Peduli Krisis Iklim Bergabung Sebagai SDGs Hero Volunteer

COO Director HMSI, Santiko Wardoyo mengatakan pihaknya menghadirkan ini untuk memecahkan masalah terkait problem kendaraan yang disebabkan engine management system dan problem teknik lainnya. Hal itu juga sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam menyediakan kendaraan ramah lingkungan.

“Seluruh level personil kami, harus terus meningkatkan kemampuan, agar dapat menjadi trusted people di seluruh aspek layanan. Sehingga konsumen terus yakin dan percaya atas layanan maksimal yang kami berikan dan dapat memberikan kontribusi yang besar bagi pertumbuhan bisnis pelanggan,” ujarnya melalui keterangan resmi diterima VIVA, Senin 14 November 2022.

Perlu diketahui, emisi Euro 4 ini memiliki empat kandungan yang lebih rendah. Kandungan karbon monoksida pada Euro 4 turun 62,5 persen dibandingkan Euro 2. Untuk mendukung penerapan ini, kendaraan juga harus menggunakan bahan bakar minyak (BBM) yang sesuai dengan standar.

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Direktur HMSI, Masato Uchida menambahkan untuk pihaknya saat ini tengah fokus untuk mengevaluasi tingkat kapabilitas dan implementasi personil. Bahkan mereka juga telah melakukan pengujian kendaraan yang sudah diterapkan Euro 4 di Indonesia.

“Kegiatan ini kami fokuskan dalam mengevaluasi tingkat kapabilitas dan implementasi personil kami di era Euro-4. Tentunya, hal ini sebagai implementasikan sebagai pelayanan lebih baik kepada konsumennya,” pungkas Masato.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya