Makin Banyak PO Pakai Bus Hino RK260

Pameran bus di Busworld 2022
Sumber :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

VIVA Otomotif – PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) merupakan perusahaan yang mendistribusikan kendaraan komersial di wilayah Indonesia. Hal itu dilakukan untuk memberikan akses kemudahan bagi semua pelanggan dalam mendapatkan kendaraan merek Hino Motors.

Sopir Hingga Pemilik PO Bus Berpotensi jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Kota Batu

Perusahaan yang bergerak di bidang kendaraan besar ini baru saja melakukan serangkaian acara serah terima produk baru kepada perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan alat transportasi. Kegiatan tersebut dilakukan dalam pameran Busworld 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Direktur HMSI, Tomoki Hattori mengatakan pihaknya menyerahkan unit berupa Hino Bus RK260 kepada PO Efisiensi dan PO Subur Jaya. Kendaraan tersebut menggunakan bodi dari karoseri Adiputro, Jetbus 3+ MHD yang menghadirkan ekstra kenyamanan bagi penumpang.

Video Detik-detik Kecelakaan Bus Maut di Kota Batu Tewaskan 4 Orang, Termasuk Bayi 20 Bulan

Penyerahan unit Bus Hino kepada pengusahaan transportasi.

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

"Kami sangat berterima kasih kepada PO Efisiensi dan PO Subur Jaya yang selalu loyal menggunakan Hino Bus sebagai armada utama bisnisnya," ujar Hattori di Jakarta, dikutip VIVA Kamis 6 Oktober 2022.

Mengenaskan! Bus Kembali Menjadi Pencabut Nyawa Berjalan

Kendaraan tersebut merupakan rajanya bus di Indonesia dan menjadi favorit para pengusaha PO bus, lantaran memang mesinnya yang andal dan mudah dalam perawatan. Oleh karena itu, kedua perusahaan tersebut melakukan pemesanan bus tersebut.

Diketahui, PO Efisinesi ini bermarkas di Kebumen, Jawa Tengah yang banyak melayani jalur selatan pulau Jawa, terutama Yogyakarta hingga Cilacap. Perusahaan ini selalu menghadirkan armada bus Hino untuk mendukung kelancaran dan kenyamanan perjalanannya.

Sementara itu, PO Subur Jaya adalah salah satu operator bus pariwisata besar yang berada di Rembang, Jawa Tengah. Perusahaan ini memiliki armada bus yang besar dan banyak menggunakan Hino. Bahkan mereka selalu melakukan peremajaan busnya setelah tiga tahun, dan menggantikan dengan unit baru.

Sebagai tambahan informasi, kedua perusahaan tersebut masing-masing memesan satu unit terhadap produk bus ini. Untuk penyerahan kendaraan tersebut, disaksikan langsung oleh awak media Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya