Viral, Kijang Innova Pikap Setir Kiri Berkeliaran di Jalan Raya

Viral, Kijang Innova pikap setir kiri di jalan raya
Sumber :
  • Screenshoot Instagram

VIVA Otomotif – Kijang menjadi mobil legendaris Toyota di Indonesia, dan menjadi produk pertama mereka yang diproduksi lokal, hingga di ekspor ke sejumlah negara.

Terpopuler: 3 Mobil Baru Ford, Mini Cooper Buatan China

Toyota Kijang di awal kemunculannya adalah pikap kelas niaga ringan. Namun seiring perkembangan zaman, dan menyesuaikan kebutuhan pasar, akhirnya dikembangkan menjadi mobil penumpang.

Pada 2004 nama mobil MPV, atau Multi Purpose Vehicle itu bertambah menjadi Kijang Innova. Hadir sebagai generasi penerus Kijang kapsil dengan desain yang lebih moderen.

Mobil MPV Kaum Ningrat Meluncur di GJAW 2024, Lebih Mahal dari Alphard

Perakitan mobil Toyota Kijang Innova di pabrik TMMIN.

Photo :
  • Dok: Biro Pers Sekretariat Presiden/Muchlis Jr

Memasuki 2008 sampai 2013 mobil tersebut mendapatkan penyegaran, namun tetap mempertahankan mesin yang serupa. Hingga akhirnya pada 2016, All New Kijang Innova meluncur dengan perubahan signifikan.

Peluang Toyota Tawarkan Kijang Innova dengan Berbagai Jenis Mesin

Jantung pacunya masih sama, yaitu ada bensin, dan diesel. Untuk mesin peminum solarnya berkode 2GD-FTV berkapasitas 2.400cc VNT Intercooler. Serupa dengan mesin Fortuner, namun tenaganya disesuaikan.

Mesin diesel itu bisa menyemburkan tenaga 149 PS di 3.400 rpm, dan torsi puncaknya 400 Nm di 1.200-2.600 rpm.  Sementara mesin bensin dengan kapasitas 2.000cc hanya 139 PS di 5.600 rpm, dan torsi 183 Nm di 4.000 rpm. 

MPV dengan sebutan Innova reborn tersebut juga sudah mendapatkan penyegaran, terbaru pada 15 Oktober 2020 lalu. Mobil keluarga itu mengalami sedikit perubahan pada desain eksterior, interior, dan fitur-fiturnya.

Innova edisi 2020 ditawarkan varian baru, yakni tipe G dan V Luxury untuk menggantikan tipe Q Basic.  Secara fitur, tipe V Luxury lebih mewah dengan lampu utama LED projektor, lampu kabut LED, dan pelek 16 inci.

Sistem hiburan, tipe V Luxury dibekali head unit 9 inci sama seperti Venturer yang dapat teintegrasi dengan smartphone melalui miracast, Bluetooth. Sedangkan tipe G Luxury ukuran layar hiburannya lebih kecil, yakni 8 inci.

Mengingat statusnya sebagai mobil tujuh penumpang dengan pilihan kursi model captain seat di baris kedua, maka tidak heran jika Kijang Innova generasi terakhir itu muncul sebagai pikap.

Berdasarkan video singkat yang diunggah beberapa akun di media sosial, terlihat mobil pikap dengan kepala Innova reborn berwarna putih berkeliaran di jalan raya Indonesia.

Yang menarik perhatian, setir mobil tersebut berada di kiri. Namun tidak diketahui, terkait status kepemilikan mobil pengangkut barang berwajah Innova itu. Diduga hasil modifikasi, namun cukup berbeda dari yang lain. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya