Transaksi Mobil Bekas Sebulan Bisa Capai Rp4 Triliun

VIVA Otomotif: Acara modifikasi mobil IMX 2022
Sumber :
  • VIVA/Yunisa Herawati

VIVA – Mobil bekas di zaman dahulu kerap dipandang sebelah mata, baik oleh para pengusaha maupun konsumen. Namun, bisnis tersebut saat ini menjadi salah satu sektor usaha yang sangat menjanjikan.

Terpopuler: Komentar Marquez soal Motor Ducati, Mobil Bekas Rp100 Jutaan Gaya Sultan

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto saat menghadiri pembukaan pameran OLX Autos Indonesia Modification and Lifestyle Expo 2022 mengatakan, bahwa dalam satu bulan transaksi mobil bekas bisa mencapai triliunan rupiah.

“Data dari OLX mengatakan, penjualan mobil bekas selama pandemi naik delapan persen. OLX sendiri bisa menjual 20 ribu unit dalam satu bulan, itu artinya kira-kira Rp4 triliun sebulan,” ujarnya di JCC Senayan, Jakarta, dikutip Sabtu 1 Oktober 2022

Gaya Sultan Budget Pas-pasan? Ini 3 Mobil Bekas 100 Jutaan yang Bisa Dipilih

Menko Airlangga juga menyoroti soal semakin berkembangnya dunia modifikasi di Tanah Air, yang dianggap bisa membuka lapangan pekerjaan serta mengenalkan kemampuan anak bangsa ke dunia otomotif internasional.

VIVA Otomotif: Acara modifikasi mobil IMX 2022

Photo :
  • VIVA/Yunisa Herawati
Modifikasi Otomotif Indonesia Hadir di Los Angeles

“Kami mendorong nilai tambah otomotif terus meningkat, dan para modifikator punya pasar selain di dalam negeri. Indonesia itu punya kekuatan di craftmanship atau keterampilan, yang tidak banyak dimiliki negara lain,” tuturnya.

Maraknya kendaraan modifikasi, menurut Menko Airlangga juga turut membantu mendorong industri dalam negeri. Contohnya keberadaan bengkel, serta komponen aftermarket yang dibuat secara lokal namun kualitasnya tidak kalah dari buatan luar negeri.

Dalam kesempatan tersebut, Airlangga juga mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh berbagai pihak terkait supaya kendaraan modiikasi bisa melintas di jalan raya secara sah dan aman.

Press Conference acara IMX 2022

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

Sebagai informasi, pameran OLX Autos IMX 2022 tidak hanya diramaikan oleh berbagai kendaraan hasil rombakan saja. Acara ini juga diikuti oleh beberapa produk aftermarket, seperti Belkote, Brembo, Continental, Good Year, Good Fix, HSR Wheel, STP, Venom, hingga Yokohama.

OLX Autos IMX 2022

Chief Operation Officer OLX Autos Indonesia, Hendri Tadjuni mengatakan bahwa gelaran OLX Autos IMX 2022 turut merangkul semua elemen industri modifikasi dan aftermarket, untuk bersama-sama menumbuhkan kecintaan terhadap produk asli buatan Indonesia.

“Tingginya permintaan mobil bekas berkualitas membawa OLX Autos ikut berkolaborasi dengan NMAA dan IMX, di mana sebagai platform layanan berbasis teknologi yang menawarkan berbagai inovasi terkini dalam transaksi jual beli mobil bekas dan memiliki jaringan lebih dari 4.000 partner dan memiliki 100 inspection center di 10 kota besar di Indonesia,” ungkap Hendri.

Inspeksi kendaraan oleh OLX Autos di GIIAS 2021

Photo :
  • Dok: OLX Autos

OLX Autos menyediakan solusi terlengkap untuk pembeli dan penjual mobil bekas, mulai dari inspeksi mobil, jual mobil, beli mobil, dan menjanjikan pelayanan cepat, aman, mudah, dan nyaman. Sebagai One Stop Platform Solution, mereka akan memberikan beragam pilihan mobil bekas untuk dimodifikasi.

“Ada sejumlah kegiatan dalam dua hari ke depan, antara lain OLX Autos Spot Experience untuk melayani aktivitas jual beli mobil konsumen, talk show bersama Influencer otomotif. Kami juga akan mendatangkan Director Training Safety Defensive Consultant Indonesia, Sony Susmana untuk membahas berbagai tips and trick mengemudi,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya