Beli Hyundai Stargazer Sekarang Gak Bisa Langsung Dipakai

Hyundai Stargazer di Solo
Sumber :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

VIVA Otomotif – Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang meluncurkan Hyundai Stargazer. Mobil Low MPV, atau Multi Purpose Vehicle itu sudah bisa dipesan konsumens jauh sebelum peluncurannya pada, 11 Agustus 2022.

Insinyur Toyota Bisa Kaget Melihat Alphard di Indonesia Dipakai Buat Ini

Chief Operating Officer PT HMID, Makmur mengatakan, pemesanan Hyundai Stargazer dibuka 15 Juli hingga saat ini sudah lebih dari 4.000 SPK, atau surat pemesanan kendaraan, dan masih sedang proses pengiriman unit.

Mobil Hyundai Stargazer di Cikarang Jawa Barat

Photo :
  • PT. Hyundai Motor Indonesia (HMID)
Siap-siap, Bakal Ada MPV Baru di RI

"Dari awal (Juli), pengiriman unit ke diler baru 500 unit. Karena kita produksi massal di Agustus. Yang sudah mendapatkan faktur polisi, atau pengiriman unit ke konsumen 300 unit,” ujar Makmur dikutip, Selasa 6 September 2022.

Mobil itu memiliki konfigurasi 7-penumpang, dan tersedia pilihan kursi captain seat di baris kedua. Ditawarkan enam varian dengan harga Rp243,300 juta untuk tipe Active manual, sampai Rp307,100 tipe Prime matik IVT.

Menanti Toyota Avanza Hybrid Dijual, Padahal Mobil Sekelasnya Sudah EV

Lebih lanjut Makmur tidak menjelaskan terkait kapasitas produksi Stargazer di bulan ini, namun menurutnya jika konsumen melakukan pemesanan saat ini tidak bisa langsung mendapatkan unit, alias perlu inden.

“Inden dua bulan untuk captain seat, karena 85 persen paling banyak dipesan terlebih tipe Prime. Tapi normalnya paling lama satu bulan, pokoknya nanti Agustus kapasitas produksi meningkat,” tuturnya.

Mobil keluarga itu dilengkapi fitur-fitur canggih, untuk sistem konektivitas terdapat Bluelink serupa dengan Creta yang bisa menghubungkan mobil dengan smartphone. Lalu ada sistem bantuan darurat yang disebut SOS.

Selain itu teknologi keselamatannya didukung SmartSense. Di dalamnya terdapat beberapa fitur yang bekerja saling berhubungan, mengandalkan radar sensor untuk meningkatkan keselamatan pengguna ketika kondisi lengah.

Dibekali mesin 1.497cc dengan sistem pengabutan injeksi yang dapat menyemburkan tenaga 115 PS di 6.300 rpm, dan torsi 144,1 Nm di 4.500 rpm. Disalurkan melalui transmisi manual 5-percepatan, dan matik IVT (Intelligent Variable Transmission) ke roda depan.

Setiap pembelian Stargazer gratis penggantian suku cadang selama empat tahun, atau 60 ribu kilometer untuk Stargazer. Untuk jasanya tidak dikenakan biaya selama lima tahun, atau 75 ribu km, serta garansi empat tahun atau 100 ribu km.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya