Banyak yang Penasaran Sama Wuling Air ev Dibandingkan Ioniq 5

Wuling Air EV di arena Test Drive GIIAS 2022
Sumber :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

VIVA Otomotif – Wuling Motors akhirnya merilis harga mobil listrik pertamanya, yakni Wuling Air ev di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2022 yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang pada 11-21 Agustus.

Wuling Air ev tipe Standar Range dibanderol Rp238 juta, Long Range Rp295 juta on the road Jakarta. Kedua varian tersebut memiliki spesifikasi baterai yang berbeda, begitu pun dengan jarak tempuh dan fitur-fiturnya.

Wuling Air ev dipamerkan di GIIAS 2022

Photo :
  • VIVA Otomotif

Menjadi mobil listrik paling murah di RI sepertinya membuat pengunjung GIIAS 2022 lebih penasaran dengan Wuling Air ev, dibandingkan Hyundai Ioniq 5.

Berdasarkan keterangan resmi Gaikindo, dan Seven Event sebagai penyelenggara, Air ev dinobatkan sebagai Most Driven Car, atau menjadi mobil yang paling banyak dicoba masyarakat selama pameran berlangsung.

Artinya mobil pelahap seterum itu berhasil membuat pengunjung penasaran, dibandingkan model lain, termasuk Ioniq 5 yang sama-sama mengandalkan tenaga listrik.

“Penting bagi Gaikindo untuk memberikan informasi, dan edukasi yang tepat kepada seluruh masyarakat mengenai teknologi kendaraan listrik, melalui GIIAS EV Test Track,” ujar Ketua Umum Gaikindo, Yohanes Nangoi dikutip dari keterangan resminya, Senin 22 Agustus 2022.

Diketahui selama pameran itu berlangsung, pengunjung bisa mencoba seluruh kendaraan listrik di dalam ruangan, atau area khusus yang disebut EV Test Track.

Harga Rp1,3 Miliar, Siapa Target Pembeli Hyundai Ioniq 5 N di Indonesia?

Selain di ruang tertutup tersebut, Wuling juga menyediakan unit tes di area luar, untuk mengakomodasi pengunjung yang ingin uji coba Air ev.

Untuk waktu pengisian, mobil tanpa emisi itu butuh 8-11 jam dari kondisi baterai 20 persen, sampai penuh. Pendistribusian arus tersebut minimal bisa dilakukan jika daya di rumah 2.200 volt ampere, atau setara 1.760 watt.

Bocoran Mobil SUV Listrik Hyundai, Bisa Bawa 7-penumpang dan Bagasinya Luas

Nantinya konsumen, atau pemilik Air ev akan diberikan alat pengisian khusus dengan daya 220 Volt, atau setara 16 ampere. Produsen mobil berlogo lima berlian itu memberikan garansi hingga 8 tahun untuk baterai.

Mobil listrik yang dibangun menggunakan platform GSEV, atau Global Small Electric Vehicle tersebut disematkan teknologi canggih seperti Internet of Vehicle (IoV), dan Wuling Indonesia Command (WIND) mirip dengan Cortez, dan Almaz series.

Penting! Agar Baterai Kendaraan Listrik Lebih Awet Disarankan Lakukan Hal Ini
Mobil listrik Chery J6

Chery Tancap Gas Produksi Mobil Offroad Listrik Pertama di Indonesia

PT Chery Sales Indonesia secara resmi mulai produksi mobil listrik Chery J6 di Indonesia. Mobil offroad listrik pertama di Indonesia ini diproduksi lokal.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024