Harga dan Cara Beli Tiket GIIAS 2022, 11-21 Agustus

Toyota All New Avanza dan All New Veloz di GIIAS 2021.
Sumber :
  • VIVA/Yunisa Herawati

VIVA Otomotif – Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 akan berlangsung mulai 11-21 Agustus 2022 di ICE - BSD City, Tangerang. Jika Anda berminat untuk mengunjungi acara ini, pembelian tiket hanya lewat online.

Promo Diskon Mitsubishi XForce dan Pajero Sport Baru

Soal harga tiket GIIAS 2022 masih sama seperti sebelumnya. Untuk hari Senin sampai Jumat dibanderol Rp50 ribu, sedangkan Sabtu dan Minggu Rp100 ribu.

Khusus untuk tiket VIP Day, atau 11 Agustus 2022, bisa dibeli dengan harga Rp 200 ribu. "Pada 17 Agustus akan ada tiket spesial, harga sesuai ulang tahun kemerdekaan ke-77 tahun jadi tiket Rp 77 ribu," ujar Romi, Presiden Direktur Seven Events.

Deretan Mobil Modifikasi yang Bakal Tampil di IMX 2024

Bagi Anda yang ingin berkunjung, pihak  penyelenggara GIIAS 2022 tidak menyediakan pembelian tiket secara offline. Calon pengunjung hanya bisa melakukan pembelian secara online, melalui aplikasi GIIAS Auto 360 atau website ttps://www.auto360.id/ticket.

Pameran IIMS 2022

Photo :
  • VIVA/Muhammad Thoifur
Segini Jumlah Kendaraan yang Dicoba di GIIAS Bandung 2024

Berikut ini tahapan membeli tiket GIIAS 2022 untuk pembelian secara online melalui aplikasi Auto 360:

1. Download dan instal aplikasi GIIAS Auto360
2. Klik tiket pameran pada bagian home
3. Pilih jenis tiket lalu klik beli
4. Log in untuk melanjutkan pembelian atau buat akun jika belum mendaftar
5. Saat sudah login, masukan tanggal, jam, dan jumlah tiket yang ingin Anda beli
6. Isi data diri Anda dan pastikan sesuai syarat seperti sudah divaksin COVID-19 sebanyak dua kali dosis, dan sudah mengunduh aplikasi Peduli Lindungi
7. Lanjut ke pembayaran, pilih jenis pembayaran lalu klik Pay Now
8. Jika pembelian Anda berhasil cek tiket melalui e-mail atau my ticket aplikasi GIIAS Auto360
9. Tunjukkan e-ticket tersebut saat pintu masuk area pameran

Pada tahun ini, GIIAS mengusung tema future is bright akan memperkenalkan teknologi kendaraan berbasis baterai (battery electric vehicles). Nanti bakal ada area khusus yang berada di dalam ruangan, GIIAS Electric Vehicle (EV) Test Track.

"Sampai saat ini, yang tercatat berpartisipasi dalam EV Test Track ada 9 brand yaitu Hyundai, Kia, Mitsubishi Fuso, Nissan, Porsche, DFSK, MINI, Wuling. Khusus untuk mobil, pengunjung hanya taxi ride saja karena alasan keamanan," jelas Romi.

Lalu ada 25 merek kendaraan penumpang dan komersial yang bakal memamerkan mobil-mobil andalannya. Di roda dua, ada 15 merek sepeda motor, yakni AHM, Alva, Benelli, CF Moto, Exotic Bike, Gelis, Keeway, Minerva, Pacific Bike, Segway, Selis, SM Motor, SYM, Wmoto, & Royal Enfield.

BAIC BJ30

Bocoran Harga dan Spesifikasi BAIC BJ30 Hybrid yang Bakal Meluncur di RI

Mobil hybrid BAIC BJ30 yang rencananya bakal diluncurkan pada GIIAS 2025. Soal harga bakal dijual dikisaran Rp600 jutaan.

img_title
VIVA.co.id
29 Oktober 2024