Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru

Logo Hyundai
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Saat ini banyak produsen mobil yang sedang gencar memproduksi kendaraan listrik atau Electric Vehicle, untuk mengurangi gas buang emisi. Salah satu pemain mobil listrik yang sedang naik daun di industri otomotif, adalah Hyundai.

Perusahaan asal Korea Selatan mengumumkan, di tahun ini mereka mulai mengembangkan mobil listrik untuk memenuhi kebutuhan konsumennya. Nantinya, kendaraan baru tersebut akan diperkenalkan di berbagai negara, termasuk India. 

Dikutip VIVA Otomotif dari Reuters, Senin 20 Juni 2022, Hyundai mengatakan mereka tengah fokus untuk membawa lebih banyak model premium khusus mesin listrik ke negara itu mulai tahun ini. Mereka akan memulai dengan mobil model mini listrik yang terbilang efisien dalam penggunaan.

Hyundai Stargazer

Photo :
  • Screenshoot Instagram

Diketahui, perusahaan yang telah berdiri sejak 1967 itu telah mengeluarkan beberapa model terkait kendaraan ramah lingkungan. Adapun model yang telah dirilis seperti Kona, Ioniq, dan Ioniq 5 yang baru saja dirilis di Indonesia.

Direktur Penjualan dan Pemasaran Hyundai India, Tarun Garg mengatakan pihaknya sedang bersosialisasi untuk mobil listrik di negaranya mulai dari ekosistem pengisian hingga proses perakitan yang harus dimiliki oleh pembuat mobil.

"Kami harus melihat sebanyak mungkin lokalisasi, untuk menyiapkan mobil listrik ini di India," ujar Garg.

Selain itu, mereka juga sedang mempersiapkan harga yang ditawarkan nanti terkait model barunya ini agar cocok untuk para konsumen di sana. Ditambah ada beberapa komponen tambahan untuk biaya dalam memproduksi kendaraan ramah lingkungan ini.

HMID Ungkap Alasan New Hyundai Tucson Belum Dirakit Secara Lokal

"Kami sedang mengacu pada sumber dan produksi komponen secara lokal untuk mengendalikan biaya dan menjaga mobil tetap terjangkau. Sehingga kami dapat membawanya dengan harga yang tepat," tambahnya.

Hyundai telah berencana lebih luas dalam memproduksi mobil ev mini ini. Bahkan mereka telah menginvestasikan dana sebesar US$512 juta atau setara Rp7,5 triliun. Dana tersebut akan dialokasikan untuk meluncurkan enam kendaraan listrik di India sampai tahun 2028 mendatang.

Mobil Listrik Hyundai Paling Mewah Siap Dijual 2025, Bisa Jalan Sejauh Ini

Sedikit informasi, sampai mobil EV mini diluncurkan, perusahaan akan meluncurkan model premium terlebih dahulu dimulai dengan crossover listrik hingga Ioniq 5 di tahun ini secara bertahap. 

"Ketika itu tentang mobil dengan mesin pembakaran internal, kami memiliki pendekatan bottom-up. Dalam listrik, kami mencoba pendekatan top-down," tuturnya.

Maarten Paes Kepincut Hyundai The All-New Santa Fe, Simak Spesifikasinya!
BYD di GJAW 2024

BYD Mampu Jual Dua Ribu Unit Mobil Listrik dalam Waktu Sebulan

Pabrikan otomotif asal China, BYD (Build Your Dreams) mengungkapkan bahwa pihaknya telah berhasil menjual 11 ribu unit mobil listriknya sejak Juli 2024 ini.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024