Gak Tidur 24 Jam, Jangan Kaget Lihat Isi Garasi Caisar YKS

Caisar Putra Aditya
Sumber :
  • VIVA/Maria Margaretha Delviera

VIVA – Caisar Putra Aditya sedang menjadi perbincangan, lantaran pria yang lebih dikenal Caisar YKS tersebut tidak tidur selama 24 jam untuk live di Tiktok. Dia hanya dengan mendengarkan musik, dan berjoget sesuai keinginannya.

Komdigi Surati Google, Meta, hingga TikTok untuk Blokir 'Keyword' Judi Online

Atas aksinya tersebut, warganet memberikan beragam komentar, hingga akun BNN (Badan Narkotika Nasional) memberikan gift saat Caisar live. Mengingat pria yang dikenal dari salah satu acara televisi swasta itu aktif.

Caisar Aditya bersama kendaraannya

Photo :
  • Screenshoot Instagram
HMID Ungkap Alasan New Hyundai Tucson Belum Dirakit Secara Lokal

Meski tidak tidur dalam kurun waktu satu hari, dia tetap aktif berjoget mengikuti irama musik. Warganet menduga Caisar mengkonsumsi narkoba jenis sabu-sabu, karena gelagat anehnya dengan wajah yang pucat, dan berkeringat.

Bahkan saat dia live, akun BNN (Badan Narkotika Nasional) memberiikan gift. Tidak diketahui tujuannya ikut menonton Caisar berjoget hampir 24 jam tersebut, namun cukup banyak warganet yang menandai lembaga tersebut.

Sinergi Bea Cukai dan BNN Gagalkan Penyelundupan 19 Kilogram Sabu di Teluk Palu

“Dengan barang-barang haram? Itu enggak sih. Saya tidak menggunakan sesuatu apapun, itu ngadi-ngadi, berlebihan,” ujarnya melalui video yang tersebar di media sosial, saat dikonfirmasi terkait livenya yang viral.

Di luar dari hal tersebut, Caisar YKS hidup berkecukupan seperti yang terlihat dari akun Instagram pribadinya. Selain tinggal di rumah dua lantai, dia juga memiliki kendaraan seperti artis pada umumnya.

Di dalam garasinya terparkir satu unit Honda Jazz berwarna putih, dan motor Honda Vario berwarna merah seperti yang terlihat dalam unggahan foto Instagramnya.

Honda Jazz RS dengan pelat nomor Bogor, Jawa Barat tersebut adalah model lawas. Merangkum dari beberapa sumber Mobil hatchback lansiran 2008-2013 itu memiliki dimensi lebih panjang dari versi sebelumnya.

Jazz generasi kedua memiliki kode bodi GE8 dengan mengandalkan mesin empat silinder 1.500cc i-VTEC SOHC yang dapat menyemburkan tenaga 120 dk, dan torsi 145 Nm.

Berdasarkan informasi dari platform jual beli online, harga bekas mobil tersebut saat ini Rp100-140 jutaan. Tergantung kondisi, namun banderl tersebut untuk tipe RS atau varian tertinggi dengan transmisi matik.

Selain Jazz, ada juga Honda Freed berwarna abu-abu seperti yang terlihat dari foto profile Instagram istrinya, yakni Almaratu Intan. Namun tidak diketahui status kepemilikan mobil tersebut.

Shinta Arsinta dan Mala Agatha

Gara Gara Sebotol Viral, Shinta Arsinta dan Mala Agatha Dapat Rezeki dari Megah Music

Fenomena viral ini menunjukkan betapa kuatnya daya tarik kedua penyanyi ini di kalangan penikmat musik dangdut dan netizen.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024