Mobil China Ini Siap Mengaspal di RI, Pesaing Triton dan Hilux

GWM Poer, mobil pikap China
Sumber :
  • GWM Group

VIVA – Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki pangsa pasar terbesar untuk industri otomotif. Tidak heran berbagai brand mobil dari negara lain berdatangan untuk mengadu nasib dengan produk-produk andalannya.

Mekipun sampai saat ini jenama asal Jepang masih menguasai pasar otomotif nasional, namun tidak menghalangi mobil China untuk menancapkan kuku bisnisnya di Tanah Air seperti Wuling, DFSK, hingga Chery.

Bukan hanya itu, ada lagi brand mobil asal Tiongkok yang diam-diam siap meramaikan pasar RI. Hal itu terungkap melalui dua produknya yang terdaftar di Pangkalan Data Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM.

Jenama asal negeri tirai bambu itu adalah Great Wall Motor, atau GWM. Sebelumnya mereka sudah mendaftarkan desain paten mobil jenis sedan. Bentuknya cukup klasik dibandingkan dengan mobil zaman sekarang.

Mobil baru dari China

Photo :
  • Tangkapan layar

Selain sedan empat pintu, GWM juga memiliki produk lain, yaitu mobil SUV atau Sport Utility Vehicle. Sejak pertengahan 2021 desainnya sudah masuk dalam situs Kementerian Hukum dan HAM.

Melihat dari penampilan depannya, produk tersebut diduga Cyber Tank 300 yang memiliki desain eksterior hampir menyerupai Mercedes-Benz G-Class. Dipersenjatai mesin 2.000cc turbo berpenggerak empat roda.

Setelah dua produk tersebut muncul, memasuki 5 Maret 2022 GWM Company Limited kembali mematenkan desain produk terbarunya di Tanah Air. Kali ini sebagai kendaraan pengangkut barang berjenis kabin ganda.

Tertulis ada 9 orang yang berasal dari beberapa wilayah di China sebagai desainer mobil tersebut, dan alamat GWM yang tercatat berlokasi di Chaoyang South St, Baoding, Hebei, China.

Desain sketsa mobil double cabin tersebut memiliki nomor permohonan A00202200149, bentuknya mirip dengan produk terbaru mereka di negara asalnya, yakni GWM Poer.

Berdasarkan informasi dari situs resmi GWM global seperti dikutip Viva Otomotif, Kamis 10 Maret 2022, mobil pengangkut barang itu ditawarkan dalam lima warna, yaitu hitam, putih, silver, biru, dan cokelat.

Mengandalkan sasis tangga alias ladder frame, dengan teknologi yang dapat meredam benturan jika terjadi kecelakaan. Fitur yang ditawarkan cukup lengkap, seperti kursi depan elektrik dilengkapi pemanas di bagian depan.

Teknologi keamanannya meliputi emergency brake assist, traksi kontrol, hill start assist, kamera parkir yang terintegrasi dengan head unit, tire pressure monitoring untuk mengetahui tekanan angin pada keempat roda.

Kemudian adaptive cruise control untuk menjaga kecepatan di jalur bebas hambatan tanpa perlu menginjak pedal gas, automatic emergency brake, lane keeping assist, blind spot monitoring dan lain-lain.

Jantung pacunya ada dua pilihan, untuk mesin bensin memiliki kode GW4C20B dengan tenaga 187,7 dk di 5.500 rpm, dan torsi 360 Nm di 1.800-3.600 rpm. Sedangkan mesin diesel berkode GW4D20M bertenaga 160,9 dk di 3.600 rpm, dan torsi 400 Nm di 1.500-2.500 rpm.

Mobil China Berteknologi AI Ini Lebih Kencang dari Lamborghini

Kedua mesin itu mengandalkan transmisi matik ZF 8-percepatan, dengan penggerak empat roda yang bisa diatur melalui elektrik. Jika melihat spesifikasinya, mobil kabin ganda tersebut akan bersaing dengan Toyota Hilux, Mitsubishi Triton, atau Isuzu D-Max.

Produsen China Sambut Baik Kebijakan Pembebasan PPnBM Mobil Listrik
BYD di GJAW 2024

Mobil Hybrid BYD Siap Tantang Toyota dan Hyundai di Indonesia

Mulai tahun depan mobil hybrid BYD akan dipasarkan, diduga brand yang diterjunkan untuk bermain di segmen tersebut adalah Denza. Saat ini baru satu produk, yai Denza D9..

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024