Jangan Kaget Lihat Isi Garasi Dorce Gamalama Sebelum Meninggal
- Istimewa
VIVA – Artis senior, Dorce Gamalama menghembuskan nafas terakhirnya, Rabu 16 Februari 2022. Informasi tersebut dikabarkan oleh salah satu anak angkatnya, yakni Siti Fatimah Tuzzarah melalui status Instagram Story.
Sebelum meninggal Dorce diketahui mengidap penyakit Alzheimer, hingga diabetes. Kondisinya sempat menurun, dan mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Simprug Pertamina, Jakarta Selatan.
Semasa hidupnya Dorce Gamalama sempat menjadi trending di pemberitaan otomotif. Mengingat dia rela menjadi sopir pribadi Raffi Ahmad, dan mengaku bangkrut meski isi di dalam garasi rumahnya mengejutkan.
Menurut beberapa sumber, dan wawancara salah satu stasiun televisi, presenter itu mengaku masih memiliki tiga rumah, dan mobil mewah. Pengakuan itu juga diungkapkan Dorce melalui video Instagram @DG_KCP, dikutip VIVA Otomotif Rabu 16 Februari 2022.
Mobil mewah yang dimaksud adalah Toyota Alphard, BMW, dan Honda Civic. Selain itu, yang membuat warganet melongo adalah Dorce juga mengaku masih memiliki deposito sebanyak Rp3 miliar.
Munculnya informasi tersebut juga sempat ditepis, karena menurut Dorce ketiga mobil mewah itu bukan miliknya. Disebut-sebut Alphard milik Melaney Ricardo sebagai sahabatnya, Civic dan BMW dianggap mobil tetangganya.
Namun terlepas dari kontroversi dirinya, Alphard yang tidak diketahui tipenya itu termasuk mobil mewah yang dibanderol Rp1 miliaran dalam keadaan baru. MPV pintu geser itu menjadi tunggangan favorit selebiritis.
Ditawarkan dengan dua pilihan mesin, yakni bensin 2.500cc, dan 3.500cc untuk kasta tertinggi. Mobil pintu geser tersebut dapat menampung enam sampai tujuh orang dengan desain kursi baris kedua captain seat.
Begitu juga dengan BMW yang fotonya sempat diposting di media sosial pribadinya. Mobil buatan Jerman itu adalah jenis SUV atau Sport Utility Vehicle yang masuk dalam keluarga X series.
Di Indonesia produsen mobil berlogo baling-baling itu menawarkan beberapa varian, yaitu BMW X 1, X3, X5, hingga X7 yang menjadi kasta tertinggi. Mobil gagah tersebut dibanderol mulai Rp900 jutaan sampai Rp2 miliar.
Sedangkan mobil termurah yang pernah dikendarainya adalah Honda Civic, tidak ada informasi terkait tipe atau tahun produksi dari sedan kelas menengah tersebut. Dalam keadaan baru atau bekas, harga mobil itu hanya di angka Rp150-300 jutaan.