Isi Garasi Petinggi Polisi yang Diduga Terlibat Suap Bandar Narkoba

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. Riko Sunarko
Sumber :
  • VIVA.co.id/Putra Nasution

VIVA – Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Riko Sunarko dicopot dari jabatannya karena melanggar kode etik sebagai pejabat tinggi di kepolisian. Namun pencopotannya tersebut bukan karena kasus suap bandar narkoba.

"Saya harus sampaikan proses hukum yang berkelanjutan, objektif, maka terhitung hari ini saya menarik Kapolrestabes Medan untuk melanjutkan pemeriksaan di Polda Sumatera Utara," ujar Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol RZ Panca Putra Simandjuntak.

Di luar dari polemik kasus tersebut, ternyata polisi dengan jabatan bunga tiga di pundaknya tersebut memiliki harta kekayaan yang mengejutkan. Terlihat dari laporan harta yang dilaporkannya kepada negara pada 2021.

Mobil patroli polisi berbasis Toyota Fortuner

Photo :
  • Dok: TMMIN

Berdasarkan data LHKPN dikutip Viva Otomotif, Senin 24 Januari 2022, Kombes Pol Riko Sunarko mengantongi pundi-pundi hingga Rp13,127 miliar. Aset terbesarnya adlah kas dan setara kas senilai Rp11,315 milar, lalu tanah dan bangunan totalnya Rp1,4 miliar.

Meski tergolong polsi tajir, namun koleksi kendaraan di dalam garasi rumahnya tidak sebanding dengan kekayaannya. Sebab Riko hanya memiliki satu unit mobil, dan satu sepeda motor dengan total Rp412 juta.

Mobil miliknya adalah Toyota Fortuner lansiran 2018 yang harganya ditaksir Rp400 juta. Mobil SUV atau Sport Utility Vehicle itu artinya generasi terbaru yang pertama kali mendapatkan perubahan total pada 2016 di RI.

SUV tersebut satu platform dengan Kijang Innova, dan Hilux, mengandalkan sasis tangga sebagai kontruksi utamanya mengingat mobil tersebut digunakan untuk segala medan jalan. Artinya lebih tangguh dari monokok.

Modifikasi Otomotif Indonesia Hadir di Los Angeles

Fortuner memiliki pajang 4.795 mili meter, lebar 1.855 mm, dengan tinggi 1.835 mm, dan ground clearance yang tinggi. Mobil tersebut memiliki suspensi depan belakang model double wishbone dan koil spring lengkap dengan stabilizer.

Pengereman depan belakang sudah disk brake yang didukung ABS (Anti-lock Braking System) dan EBD (Electronic force Brake Distribution). Ditawarkan dalam dua pilihan mesin untuk, yaitu 2.700cc bensin, dan 2.400cc diesel.

Kronologi Polisi Tindak Pajero Milik King Abdi yang Viral Pakai Lampu Menyilaukan

Memasuki 2021 Toyota Fortuner mendapatkan penyegaran dari sisi eksterior, interior, dan fitur-fiturnya menjadi lebih canggih. Sedangkan di tahun ini, mobil gagah itu dijejali mesin baru seperti di Thailand, yaitu 2.800cc diesel.

Fitur di Mobil Ini Canggih dan Keren, tapi Banyak yang Protes
Jual Mobil Second

Mau Beli Mobil Second yang Aman? Simak Tips & Trik Agar Tidak Tertipu

Untuk menghindari terjebak dalam pembelian mobil second yang bermasalah, Berikut adalah beberapa tips dan trik untuk membeli mobil second dengan aman. Simak baik-baik ya!

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024