Review Toyota Avanza Baru: Sanggup Lewati Tanjakan?

Toyota All New Avanza
Sumber :
  • Dok: TAM

VIVA Toyota Avanza baru resmi diluncurkan di Indonesia pada pameran GIIAS 2021, yang digelar November lalu. Bersamaan dengan itu, turut hadir All New Veloz.

Pengacara Perempuan Asal Brasil Dideportasi Karena Buka Praktik Prostitusi, Dibayar Rp 7 Juta

Beberapa hari lalu, PT Toyota Astra Motor mengajak puluhan media untuk mencoba langsung mobil low multi purpose vehicle atau LMPV tersebut. Lokasi yang dipilih adalah Pulau Bali.

“Ada dua alasan mengapa kami memilih Bali. yang pertama yakni karena kontur jalannya sangat beragam, mulai dari jalan lurus di tol Bali Mandara, hingga berliku-liku di area Ubud,” ujar Direktur Pemasaran TAM, Anton Jimmi Suwandy di sela sesi Journalist Test Drive, dikutip VIVA Otomotif Minggu 12 Desember 2021.

Indeks Harga Properti Komersial di Bali Meningkat hingga 9,86 Persen

Alasan kedua, kata Anton yakni karena Bali menjadi salah satu wilayah yang terkena dampak sangat besar akibat adanya pandemi. Adanya acara JTD ini diharapkan bisa membantu pemulihan kondisi, agar Pulau Dewata bisa menjadi ramai seperti sebelumnya.

Toyota All New Avanza.

Photo :
  • Dok: TAM
Jagoan Prabowo De Gadjah Legowo, Ucapkan Selamat Atas Keunggulan Koster-Giri di Pilgub Bali

Selama tiga hari awak media diajak mencoba mengemudikan mobil berkapasitas tujuh penumpang itu. VIVA Otomotif berkesempatan melakukan review Toyota All New Avanza dengan mesin 1.500cc dan sudah dibekali teknologi transmisi matik CVT.

Banyak sekali perbedaan dengan Avanza generasi sebelumnya, mulai dari tampilan luar hingga sistem penggerak roda yang dipindah dari belakang ke depan.

Saat dilihat dari luar, kesan Avanza sebagai LMPV sirna digantikan penampilan kendaraan gagah dengan unsur SUV look yang sangat kental. Aura kokoh dan tegas terpancar jelas dari area depan dan samping.

Masuk ke dalam kabin, maka akan disambut dengan luasnya ruang kaki. Pemindahan sistem penggerak dari belakang ke depan membuat posisi mesin jadi berubah, sehingga interior menjadi lebih lega.

Karakter mesin 2NR-VE berkapasitas 1.500cc dengan teknologi DOHC dan Dual VVT-i yang terpasang, sama responsifnya seperti Avanza lama. Kombinasi dengan platform Toyota New Global Architecture membuat mobil ini terasa sangat lincah.

Toyota All New Avanza.

Photo :
  • Dok: TAM

Karena tidak ada gardan, maka suspensi belakang bisa dibuat lebih nyaman dan hasilnya memang demikian, terutama jika seluruh baris kursi diisi oleh penumpang. Perjalanan dari Ungasan ke wilayah Ubud yang penuh tanjakan berliku, bisa ditaklukkan dengan mudah.

Tidak terasa mesin kepayahan saat menanjak, atau roda mengalami selip. Dalam kondisi jalanan datar selama 30 menit, konsumsi bahan bakarnya menunjukkan angka 14,8 kilometer per liter. Angka itu didapatkan dalam kondisi mobil diisi empat orang dan bagasi dipenuhi empat tas ransel.

Sulit untuk mencari kelemahan pada Avanza baru yang bisa dimiliki dengan dana mulai dari Rp2,9 juta per bulan, terlepas dari pintu bagasi yang ditutup dengan menggunakan sedikit tenaga tambahan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya