Veloz dan Avanza Baru Sukses Pecahkan Rekor

Toyota All New Veloz.
Sumber :
  • Dok: TAM

VIVA – Pameran GIIAS 2021 menjadi saksi dari kehadiran dua low multi purpose atau LMPV Toyota Avanza baru serta All New Veloz. Keduanya hadir dengan ubahan yang sangat banyak, mulai dari penampilan hingga fitur.

Pertamina Investigasi Viralnya Mobil-mobil Alami Kerusakan Diduga Pakai Pertamax

Wujud Avanza baru maupun Veloz sangat berbeda dari generasi ke-2, di mana tampilannya jauh lebih sporty dan memberi kesan mewah. Banyak orang mengaku suka dengan desain anyar tersebut.

Demikian pula dengan fitur yang ditawarkan, di mana varian tertinggi dari kedua model sama-sama dibekali Toyota Safety Sense atau TSS yang mampu membantu melakukan pengereman otomatis serta memberi peringatan saat hendak pindah lajur.

Suzuki Tawarkan Kemudahan Beli Mobil Baru di GJAW 2024

Sistem penggeraknya juga diubah, dari belakang ke depan sehingga ruang kabin jadi lebih luas. Efek lainnya yang dihasilkan yakni kabin jadi lebih senyap, serta efisien bahan bakar. Suspensi belakang juga lebih nyaman.

Interior Toyota All New Veloz.

Photo :
  • Dok: TAM
Mau Beli Mobil Second yang Aman? Simak Tips & Trik Agar Tidak Tertipu

Harga All New Avanza (on the road DKI Jakarta)
1.3 E M/T – Rp206.200.000
1.5 G M/T – Rp228.500.000
1.5 G CVT – Rp241.400.000
1.5 G CVT TSS – Rp264.400.000

Harga All New Veloz (on the road DKI Jakarta)
MT – Rp251.200.000
Q CVT – Rp272.100.000
Q CVT TSS – Rp291.500.000

Wakil Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor, Henry Tanoto mengatakan bahwa total pemesanan dua model itu pada November kemarin berhasil memecahkan rekor, jika dibandingkan dengan bulan-bulan sebelumnya.

“Selama November, pemesanan All New Veloz dan All New Avanza lebih dari 8.000 unit. Jumlah itu naik 31 persen dari rata-rata pesanan bulan-bulan sebelumnya,” ujarnya saat sesi media test drive di Bali, dikutip VIVA Otomotif Rabu 8 Desember 2021.

Henry menuturkan, pada bulan lalu total pemesanan semua model Avanza dan Veloz berhasil menembus angka 12 ribuan unit. Jumlah itu merupakan gabungan model lama dan baru.

“Dibandingkan dengan angka rata-rata bulan sebelumnya, meningkat 6.283 unit atau hampir dua kali lipat,” tuturnya.

Ilustrasi bengkel mobil

Viral Banyak Mobil Mengalami Kerusakan Fuel Pump, Ingat Bahayanya BBM Busuk

Viral banyak mobil mengalami kerusakan pada fuel pump karena diduga penggunaan BBM Pertamax.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024