Indonesia Jadi Sorotan Dunia saat 5 Mobil Ini Hadir Minggu Depan

Wakil Presiden Jusuf Kalla membuka pameran GIIAS 2019 di ICE BSD, Tangerang.
Sumber :
  • Reza Fajri

VIVA – Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2021 akan berlangsung pada 11-21 November di ICE BSD, Tangerang. Pameran otomotif itu akan menampilkan sejumlah mobil baru yang pertama kali hadir di dunia.

Dari mobil jenis MPV atau Multi Purpose Vehicle kelas bawah ada Toyota Avanza baru, Daihatsu Xenia baru, Mitsubishi Xpander facelift, dan Suzuki Ertiga Limited Edition.

Bocoran mobil baru Honda di GIIAS 2021.

Photo :
  • Tangkapan layar

Berdasarkan undangan resminya, All New Avanza akan meluncur pada 10 November 2021 atau sehari sebelum pergelaran GIIAS. Mobil tujuh penumpang itu akhirnya berubah total setelah umurnya 10 tahun di pasar RI.

“PT Toyota Astra Motor mengundang rekan media untuk menyaksikan acara wolrd premiere of All New Veloz dan All New Avanza digital launch,” tulis keterangan undangannya dikutip Viva Otomotif, Jumat 5 November 2021.

Mobil baru lain yang akan membuat Indonesia jadi sorotan dunia adalah Daihatsu Xenia baru yang meluncur di pembukaan pameran otomotif tersebut pada 11 November, atau sehari setelah saudara kandungnya, Avanza.

Sebelum resmi dirilis oleh produsennya, bocoran Avanza-Xenia baru bocor di media sosial. Bahkan harga dasar kedua mobil Low MPV baru tersebut juga sudah terdaftar di Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 40 tahun 2021.

Kemudian Honda siap meluncurkan produk barunya di pameran tersebut dengan status world premiere atau pertama kali di dunia. Mobil terbaru berlogo H itu berjenis SUV atau Sport Utility Vehicle yang belum diketahui identitas namanya.

Sebelum diperkenalkan ke publik, produsen mobil Honda itu sudah menampilkan sketsa SUV terbarunya dalam bentuk digital. Sekilas wajahnya dari samping mirip Civic, terutama pada bagian headlamp, dan lekukan bumper.

Grebek Istana Presiden Suriah, Pemberontak Kaget Lihat Koleksi Mobil Al-Assad

Namun grill dan ujung kap mesinnya agak mirip Kia Sonet. Sementara pada bagian belakang, terdapat emblem RS pada bagasinya, dan lampu pengereman yang sudah LED seperti mobil kelas premium.

Mobil baru keempat adalah Mitsubishi Xpander facelift. MPV yang menjadi tulang punggung penjualan brand berlogo tiga berlian itu akan mendapatkan perubahan, sebelum resmi dirilis teaser resminya sudah dibocorkan.

Setop Dijual di Indonesia, Honda Freed Jadi Mobil Terbaik di Jepang

Bahkan penampakan utuhnya sempat kepergok kamera, terlihat wajah Xpander baru yang akan meluncur pada 8 November itu mengalami sedikit perubahan. Salah satu yang paling mencolok adalah lampu utamanya.

Tentu mobil baru Mitsubishi itu akan meramaikan panggung GIIAS, dan Indonesia menjadi negara pertama yang memperkanalkannya karena dibuat secara lokal. Mobil kelima adalah Suzuki Ertiga Limited Edition.

Segini Harga Innova Zenix di Akhir Tahun 2024

Sementara Hyundai Creta buatan Indonesia yang akan hadir di pameran otomotif tersebut tidak bisa dibilang world premiere. Karena nama dan model sebelumnya sudah dijual lebih dulu di negara lain, salah satunya Korea Selatan, dan India.

Test Drive Seres E1

DFSK dan Seres Hadirkan Program Spesial Khusus Libur Nataru

PT Sokonindo Automobile yang menaungi merek kendaraan DFSK dan Seres di Indonesia memberikan program layanan dalam rangka menyambut libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru

img_title
VIVA.co.id
17 Desember 2024