Mobil Listrik Wuling Mini EV Cabrio Tertangkap Sedang Uji Jalan

Wuling Hongguang MINI EV Cabrio
Sumber :

VIVA – Wuling Mini EV Cabrio atau dengan atap terbuka, sepertinya benar-benar akan segera dijual ke masyarakat. Ini terlihat dalam beberap foto mobil listrik mungil tersebut edang melakukan uji jalan di China.

Sebelumnya, mobil tersebut sempat dipamerkan dalam ajang Shanghai Auto Show 2021. Tampil seperti mobil cabriolet, Wuling Hong Guang Mini EV Cabrio dijejali lampu utama LED yang kian modern.

Dipasangkan velg enam palang yang lebih besar, membuatnya kian beda dari edisi sebelumnya. Untuk atap dibuat dari kain, dan bila dibuka akan disimpan di belakang kursi.\

Untuk yang sedang diuji jalan, nampak foto dilansir oleh Carnewschina, mobil diselimuti stiker kamuflase bercorak kotak-kotak hitam dan putih seperti papan catur. Jenis cabrio terdeteksi dari model atap yang menggunakan konsep soft top.

Model atap seperti itu bisa dibuka, serta ditutup menyesuaikan kebutuhan. Selain itu, desain lampu depan dan lampu belakang, samar-samar persis seperti konsep Mini EV Cabrio.

Mobil ini dijadwalkan diproduksi pada tahun 2022. Saat ini, Wuling Mini EV menjadi mobil listrik terlaris di China karen harganya yang murah dibandingkan dengan rival-rivalnya, seperti Tesla.

Inisiatif Wuling Mendukung Transisi ke Kendaraan Listrik di Jawa Barat

Wuling Hong Guang Mini EV memiliki panjang 2.917 mm, lebar 1,493 mm, dan tinggi 1,621 mm, dengan wheelbase 1,940 mm. Guna mendongkrak penjualannya, SAIC-GM- Wuling berencana membangun sekitar 100 diler di China. Mayoritas diler tersebut akan dibangun di perkotaan, demi menarik banyak konsumen.

Dilema Produsen Mobil Listrik China: Laris tapi Merugi
Acara peresmian kerja sama Wuling Motors dan DHL

Wuling Pakai Teknologi Canggih untuk Mengelola Suku Cadang

Kolaborasi ini berfokus pada pengelolaan suku cadang di fasilitas penyimpanan Wuling di Cikarang, Jawa Barat melalui penerapan teknologi informasi.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024