Mobil Baru Rp100 Jutaan Siap Lawan Honda Jazz

Hyundai i20 N-Line.
Sumber :
  • Dok: Hyundai

VIVA – Pasar mobil jenis hatchback sampai saat ini masih cukup besar, karena tidak sedikit orang yang memilih untuk mengemudikan kendaraan berukuran kecil.

Pakai Jam Tangan Rp1 Miliar, Jangan Kaget Lihat Koleksi Mobil Abdul Qohar

Mobil jenis ini cocok untuk digunakan sehari-hari, karena mudah dikemudikan serta konsumsi bahan bakarnya tergolong irit. Salah satu merek yang banyak disukai konsumen, yakni Honda Jazz.

Kendaraan berkapasitas lima orang itu tidak lagi dijual di beberapa negara, termasuk Indonesia. Meski posisinya digantikan oleh Honda City Hatchback, namun hal itu tidak menyurutkan nyali para kompetitornya.

Penasaran Mobil Apa Saja yang Jadi Primadona Orang Kaya? Ini Dia 10 Besarnya di 2024!

Salah satunya yakni Hyundai, yang belakangan ini gencar menghadirkan produk baru di beberapa negara. Model yang baru saja mereka buka selubungnya di India, yakni edisi spesial dari Hyundai i20.

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Cartoq, Jumat 3 September 2021, kendaraan baru itu diberi nama Hyundai i20 N-Line, yang tampil dengan gaya sporty.

Daftar Lengkap Harga Mobil Toyota per November 2024

Hyundai i20 N-Line.

Photo :
  • Dok: Hyundai

Meski tampilan luarnya tidak berbeda dari seri i20 standar, namun kesan balap terlihat pada desain grille baru dan warna merah pada bagian bawah bumper. Demikian pula dengan sisi belakang, di mana ada dua pipa knalpot dan spoiler serta bumper yang lebih agresif.

Warna merah juga dipakai pada sistem pengereman, khusus pada tipe ini Hyundai memasang cakram di roda belakang yang berukuran 16 inci dengan aksen N-Line.

Nuansa merah juga terlihat di bagian interior, mulai dari benang jahitan jok hingga lampu ambient. Agar memberi kesan sporty, dipasang setir palang tiga dan tuas spesial N-Line di tongkat transmisi.

Mobil ini dibekali mesin tiga silinder berkapasitas 1.000cc dengan tambahan turbocharger, yang bisa menghasilkan 120 daya kuda serta torsi 172 Newton meter. Tenaga disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis kopling ganda tujuh percepatan.

Pihak Hyundai mengatakan bahwa unit akan tersedia di diler-diler di India dalam waktu dekat, dan harga jualnya mulai dari 984 ribu Rupee atau setara Rp192 jutaan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya