Daftar Harga Baru Daihatsu Rocky dan Toyota Raize

Toyota Raize
Sumber :
  • Dok: TAM

VIVA – Toyota Raize dan Daihatsu Rocky resmi mengaspal di Indonesia pada akhir April kemarin. Dua mobil itu merupakan proyek kolaborasi, sama seperti Avanza-Xenia dan Rush-Terios.

Desainnya mengusung konsep compact sport utility vehicle atau SUV, dan dirancang dengan penampilan yang modern serta sporty. Kedua model dibuat di pabrik PT Astra Daihatsu Motor yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat dengan platform yang sama sekali baru.

Tingkat kandungan lokalnya disebut mencapai 60 persen, sehingga bisa masuk dalam daftar kendaraan yang mendapatkan insentif pajak barang mewah atau PPnBM dari pemerintah.

Tahap pertama dari relaksasi itu sudah selesai, dan saat ini masuk ke dalam tahap dua di mana 50 persen dari PPnBM dibebankan ke konsumen. Hal ini membuat harga jualnya mengalami perubahan.

Division Head Marketing and Customer Relation PT Astra International – Daihatsu Sales Operation, Hendrayadi Lastiyoso belum lama ini mengaku bahwa mulai Juni harga Rocky naik beberapa juta rupiah.

“Untuk varian terendah yang transmisi manual, naik Rp8,3 jutaan. Sementara untuk versi tertinggi, naiknya Rp9,3 jutaan,” ujarnya.

Dari penelusuran VIVA Otomotif di laman resmi Daihatsu Indonesia, Rabu 2 Juni 2021, daftar harga untuk mobil berkapasitas lima penumpang yang dibekali banyak fitur canggih itu sudah diperbarui. Berikut daftar lengkapnya, dengan status on the road Jakarta:

Daihatsu Rocky

Mengungkap Status Mobil Mahasiswi yang Tabrak Emak-emak Hingga Tewas

Photo :
  • Dok: ADM

1.0 R TC MT – Rp224.400.000
1.0 R TC MT ADS – Rp232.400.000
1.0 R TC CVT – Rp238.200.000
1.0 R TC CVT ADS – Rp235.400.000
1.0 R TC CVT ASA – Rp247.200.000

Viral Wanita Pengemudi Toyota Raize Tabrak Pengendara Motor hingga Tewas

Sementara itu, informasi yang diterima VIVA Otomotif terkait Toyota Raize memperlihatkan bahwa harga mobil ini per Juni 2021 mulai dari Rp228,4 juta sampai Rp276,1 juta. Artinya, ada selisih Rp8-10 jutaan dari banderol bulan kemarin. Berikut daftarnya:

Toyota Raize

Bea Cukai Jakarta Beri Izin Perlakuan Tertentu ke Dua Perusahaan Penerima Fasilitas Kawasan Berikat

1.0T G M/T One Tone – Rp228.400.000
1.0T G M/T Two Tone – Rp230.800.000
1.0T G CVT One Tone – Rp242.100.000
1.0T G CVT Two Tone – Rp244.500.000
1.0T S CVT One Tone – Rp254.000.000
1.0T S CVT Two Tone – Rp256.300.000
1.0T S CVT TSS One Tone – Rp273.300.000
1.0T S CVT TSS Two Tone – Rp276.100.000

Booth Suzuki di GJAW 2024

Pabrik di Thailand Bakal Tutup, Suzuki Rencana Tambah Investasi di RI

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menanggapi terkait adanya aturan pembebasan bea masuk dan Pajak Penjhalan Barang Mewah (PPnBM) untuk impor mobil listrik utuh/CBU.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024