Mobil Baru Honda Buatan Indonesia Bakal Luas dan Lega

Peluncuran mobil Honda N7X Concept
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Honda baru saja memamerkan mobil baru mereka yang statusnya masih purwarupa, yakni N7X Concept. Uniknya, pengumuman perdana di dunia ini dilakukan di Indonesia.

Hampir 2 Juta Unit Mobil Honda Kena Recall karena Masalah Ini

Ada alasan khusus, mengapa hal itu dilakukan. Business Innovation and Marketing merangkap Sales Director PT Honda Prospect Motor, Yusak Billy mengatakan bahwa orang Indonesia terlibat dalam pengembangan kendaraan tersebut.

“Research and Development melibatkan orang Indonesia. Dirancang dan dikembangkan untuk masyarakat Indonesia,” ujarnya saat konferensi pers virtual, dikutip VIVA Otomotif Selasa 4 Mei 2021.

Bak Jagoan Pengguna Mobil Honda Ini Menembak Pajero Sport di Jalan

Menurut Billy, N7X adalah salah satu wujud dari tambahan investasi yang dikucurkan Honda Jepang untuk memajukan industri otomotif nasional. Nilainya sangat besar, mencapai Rp5,2 triliun hingga 2024.

“Investasi ada dua. Rencana bisnis kami adalah model baru, salah satunya ini. Kemudian pengembangan konten lokal,” tuturnya.

Tempatnya Mobil Bekas Honda dengan KM Rendah

Billy mengaku, proyek N7X sengaja difokuskan di Indonesia karena segmen baru yang bakal diisi oleh model tersebut masih besar.

“Diriset sangat lama di Indonesia. Mobil konsep ini dikembangkan untuk masyarakat kita, karena segmen untuk kelas mobil ini besar,” ungkapnya.

Riset yang dilakukan, kata Billy yakni ingin mengetahui bagaimana orang Indonesia menggunakan mobil dan menghabiskan waktu di dalamnya. Sebab, kendaraan dianggap bukan hanya alat transportasi semata, namun juga rumah kedua.

“Pendahulunya, low Multi Purpose Vehicle dan low Sport Utility Vehicle kurang panjang, kurang lebar, kurang tinggi. Jadi, kami refleksikan riset itu sampai tercipta mobil konsep ini,” jelasnya.

Sebagai informasi, N7X diklaim merupakan gabungan dari segmen MPV dan SUV dan memiliki kapasitas tujuh penumpang. Unitnya saat ini dipamerkan di Dreams Cafe by Honda, yang ada di Senayan Park, Jakarta.

Ini bukan pertama kalinya Honda menghadirkan mobil konsep di Indonesia, Sebelumnya mereka pernah melakukan hal yang sama, saat hendak meluncurkan Brio generasi terbaru.

Booth Honda di GIIAS 2024

Daftar Mobil Honda yang Paling Banyak Dibeli Orang RI di Bulan Lalu

Penjualan mobil Honda secara retail pada Oktober 2024 mencatat 8.048 unit, terhitung naik 5,8 persen jika dibandingkan September 2024 hanya 7.609 unit. Ini model paling d

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024