Ini Wujud Mobil Listrik Toyota yang Bakal Hadir Tahun Depan

Mobil konsep Toyota bZ4X
Sumber :
  • Carscoops

VIVA – Toyota menjadi salah satu produsen otomotif, yang gencar mengembangkan teknologi ramah lingkungan sebagai sumber penggerak.

Mobil Listrik Audi Buatan Wuling Bisa Jalan 700 KM dan Lebih Cepat dari Ferrari

Selain bereksperimen dengan air, perusahaan asal Jepang ini juga sudah memiliki beberapa model yang memakai listrik sebagai energi. Mobil terbaru yang saat ini statusnya masih berupa konsep dan digadang-gadang hadir tahun depan, yakni bZ4X.

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Carscoops, Senin 19 April 2021, kendaraan tersebut mengusung desain sport utility vehicle atau SUV, dan dikabarkan bakal menjadi versi terbaru dari RAV4 EV.

Bikin Tesla Keok, BYD Makin Mendominasi Pasar Mobil Listrik di China

Jika sebelumnya Toyota membuat mobil yang menggunakan kombinasi mesin konvensional dengan motor listrik sehingga menjadi hybrid, maka bZ4X sepenuhnya memakai setrum sebagai sumber penggerak.

Tampilan luar mobil ini tampak gagah dan tidak biasa, banyak perpaduan lengkungan serta sudut tajam di berbagai sisi. Ini terlihat mulai dari bagian depan, samping hingga kaca belakang.

Hasil Studi Ungkap Fakta Penyebab Utama Terhambatnya Pembelian Mobil Baru di Indonesia

Photo :
  • Carscoops

Layaknya kendaraan masa depan, bagian depan hadir dengan lubang hawa yang minimalis. Lampu utamanya juga berukuran kecil, tapi sudah memakai teknologi proyektor.

Pada sisi samping kiri dekat pintu depan, disediakan soket pengisian daya listrik untuk baterai. Sayangnya, sama sekali tidak ada bocoran informasi mengenai spesifikasi penggerak, termasuk jarak tempuh dan data tahan baterai.

Satu-satunya hal yang diberi tahu oleh Toyota, yakni bZ4X dibangun menggunakan platform Toyota New Global Architecture atau TNGA terbaru yang dikembangkan bersama Subaru.

Keterlibatan Subaru pada proyek ini adalah sebagai penyedia penggerak empat roda, di mana mereka sudah menguasai kemampuan itu sejak zaman dahulu.

Informasi lainnya adalah mobil ini bakal meluncur resmi pada pertengahan 2022, dan akan dibuat di pabrik Toyota yang ada di China serta Jepang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya