Yuk Intip Promo Mobil Honda di IIMS 2021

Booth Honda di IIMS 2021
Sumber :
  • Dok: IIMS 2021

VIVA – Selain bisa menyaksikan deretan mobil keluaran terbaru, para pengunjung pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2021 juga bisa menikmati beragam diskon dan promo menarik.

Saham Honda dan Nissan Naik Usai Umumkan Merger

Masing-masing pabrikan berlomba menawarkan kemampuan terbaik mereka, dalam memangkas dan membuat paket menarik untuk memikat hati konsumen.

Seperti yang dilakukan oleh Honda Indonesia, yang hadir di Hall D dengan memajang 10 model mobil andalan mereka. Beberapa di antaranya merupakan keluaran terbaru yang diluncurkan awal tahun ini, yakni New Brio RS Urbanite, New CR-V, New Odyssey, dan All New City Hatchback RS.

Nissan dan Honda Resmi Merger

“Honda mampu menjawab semua tantangan, dengan meluncurkan beberapa line up model terbaru dan membanggakan bagi kami,” ujar Honda Jakarta Center, Hendra Kustiawan melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Sabtu 17 April 2021.

Sesuai dengan tema, Honda menyiapkan berbagai program penjualan dan purna jual yang menarik yang memudahkan untuk memiliki mobil, yang meliputi:

Ini Mobil yang Paling Banyak Kena Recall di 2024

1. TDP mulai dari Rp20 jutaan
2. Cicilan mulai dari Rp2 juta
3. Bunga Mulai dari 0 persen
4. Lucky Dip dengan total hadiah hingga ratusan juta rupiah
5. Hadiah langsung voucher service and part
6. Undian berhadiah satu unit mobil Honda Brio, Special Gold Design Honda, Smart TV, serta smartphone

Tak hanya memamerkan model andalan, Hendra juga mengungkapkan bahwa pihaknya menyediakan customer lounge yang nyaman dan dilengkapi dengan fasilitas perbankan.

“Selain itu, untuk menjaga protokol kesehatan di area booth Honda, kami menerapkan sistem antrean digital,” tuturnya.

Honda Activa 125 baru

Terpopuler: Motor Secanggih Honda PCX 160, Ada Kucuran Dana ke Thailand

Ada beberapa berita yang tayang di VIVA Otomotif pada Rabu kemarin, dan banyak dibaca hingga jadi terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
26 Desember 2024