Cicilan Mobil Honda City Hatchback Rp4 Jutaan
- HPM
VIVA – Honda City Hatchback menjadi mobil pendatang baru di kelas hatchback, dan dihadirkan sebagai pengganti dari Jazz yang sudah tidak lagi diproduksi di dalam negeri.
Business Innovation and Sales merangkap Marketing Director PT Honda Prospect Motor, Yusak Billy mengatakan bahwa City Hatchback mengusung konsep sporty sesuai dengan segmen Honda di Indonesia. Hal ini terlihat mulai dari tampilan luar, hingga bagian dalam.
Ada beberapa keunggulan yang ditawarkan mobil berkapasitas lima penumpang itu, seperti konsep Ultra Seat yang memungkinkan kursi dapat diubah posisinya dalam empat konfigurasi.
Kendaraan ini juga dibekali dengan Remote Engine Start, yakni mesin bisa dihidupkan dari jarak jauh. Fitur ini sebelumnya hanya ada di tipe mewah Honda, seperti Accord dan CR-V.
Semua pencahayaan sudah menggunakan Light Emitting Diode atau LED yang hemat energi, mulai dari lampu utama, lampu kabut hingga lampu rem.
Honda mengumumkan bahwa City Hatchback ditawarkan dengan harga Rp289 juta untuk varian transmisi manual, serta Rp299 juta untuk transmisi CVT.
Harga tersebut sudah termasuk insentif pajak barang mewah atau PPnBM dari pemerintah. Unit akan mulai dikirim ke konsumen pada 8 April mendatang.
Dari penelusuran VIVA Otomotif di laman Honda Indonesia, Minggu 4 April 2021, jika ingin membeli dengan sistem kredit maka konsumen perlu menyiapkan dana sekitar Rp101 juta untuk down payment sebesar 30 persen dan tenor 5 tahun.
Jumlah tersebut sudah termasuk cicilan pertama, biaya administrasi Rp1,6 jutaan serta asuransi Rp8 jutaan. Dengan simulasi tersebut, maka setiap bulan pembeli harus mengangsur Rp4,5 jutaan. Ini berlaku untuk City Hatchback transmisi manual.