Viral Tukang Parkir Pegang Puluhan Kunci Mobil

Tukang parkir pegang puluhan kunci mobil
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Tugas utama juru parkir adalah membantu pengemudi untuk memarkir kendaraan mereka, ke ruang yang tersedia. Profesi ini tidak hanya ada di Indonesia, namun juga beberapa negara lain termasuk India.

Namun di Negeri Hindustan, jasa yang ditawarkan tidak sebatas mengarahkan dan menjaga saja. Mereka juga menyediakan layanan ala valet, seperti yang umum tersedia di pusat perbelanjaan.

Hal itu tampak dalam video, yang diunggah ke YouTube oleh Mohd. Agoes Aufiya. Dari penelusuran VIVA Otomotif, Kamis 18 Maret 2021, layanan ini disediakan di area parkir pertokoan yang ada di negara tersebut.

Dalam rekaman, terlihat seorang pria memegang kawat melingkar yang digunakan untuk menggantung puluhan kunci mobil dari berbagai merek.

Kunci-kunci itu adalah milik pengguna jasa parkir di area tersebut. Saat datang, mereka hanya perlu turun dari kendaraan dan membawa semua barang berharga.

Nanti tukang parkir itu yang akan mengemudikan mobil, ke slot yang masih kosong. Kunci kemudian ia kumpulkan bersama milik pelanggan lainnya.

Praktik ini tidak dilakoni sendiri, ada beberapa orang yang juga membawa gantungan berisi anak kunci kendaraan bermotor. Jenis dan tipe kendaraan yang parkir berbeda-beda, mulai dari yang harganya murah hingga masuk dalam kategori menengah.

Menurut pengakuan salah satu juru parkir yang bernama Sujid Giri, ia sudah menjalankan profesi tersebut selama belasan tahun.

Video Menegangkan Evakuasi King Kobra Besar dari Mobil

“Tidak boleh ada barang berharga yang ditinggal di mobil. Jika hilang, itu risiko pemilik mobil,” ujarnya.

Berbeda dengan tingginya tarif valet yang tersedia di mal, Sujid hanya mematok tarif 20 Rupee atau setara Rp4 ribu per jam. Biaya itu sudah termasuk tarif parkir di lokasi tersebut.

Pemilik Toyota Avanza Ini Dibuat Kaget Setelah Parkir Sembarangan
Foto istimewa

Begini Tampang Tukang Parkir yang Suka Pukul Mobil di Pesanggrahan

Pria bernama Kamaludin Bachtiar alias Leonk (26), terpaksa dicokok polisi. Karena yang bersangkutan selaku tukang parkir bikin resah warga Jalan Ciledug Raya, Petukangan.

img_title
VIVA.co.id
11 Desember 2024