Terkejut Lihat Harga Bekas Honda Jazz yang Setop Diproduksi

Honda Jazz
Sumber :
  • HPM

VIVA – Honda Indonesia baru saja membuat pengumuman mengejutkan, mereka memutuskan untuk menyudahi produksi mobil ikonik yang jadi andalan sejak 2004, yakni Honda Jazz.

Keputusan yang berat ini dibuat sejak dua tahun lalu, yaitu ketika penyelenggaraan pameran Tokyo Motor Show 2019 di Jepang. Hal itu diungkapkan langsung oleh Business Innovation and Sales merangkap Marketing Director PT Honda Prospect Motor, Yusak Billy.

“Kami tidak memproduksi lagi Jazz di Indonesia. Sejak 2019 kami putuskan, sejak ada TMS,” ujarnya saat konferensi pers virtual, dikutip VIVA Otomotif Kamis 4 Maret 2021.

Sebagai penggantinya, kata Billy, HPM sudah menyiapkan model lain yang baru saja diluncurkan, yaitu Honda City Hatchback. Menurut mereka, mobil ini memiliki karakter yang sama dengan Jazz.

“Karakter City HB sama dengan Jazz, mesin lebih baik. (City HB) lebih bagus. value for money-nya lebih baik,” tuturnya.

Sampai saat ini, Jazz masih menjadi salah satu model yang disukai oleh kaum muda. Tampilannya yang unik dikombinasikan dengan kabin luas untuk ukuran mobil lima penumpang, membuat kendaraan ini cukup banyak populasinya di Tanah Air.

Photo :
  • Tangkapan layar

Harga jualnya juga masih terbilang tinggi, meski unit yang ditawarkan sudah berusia lebih dari 10 tahun. Sebagai contoh, Jazz tahun 2008 di laman jual beli mobil bekas ditawarkan dengan banderol Rp110 juta.

Ragam Pilihan Mobil Bekas Harga di Bawah Rp100 Juta

Sementara untuk generasi pertama yang tahun pembuatannya 2004-2007, harga jualnya dalam kondisi bekas ada di kisaran Rp75-80 juta.

Jika ingin memiliki yang usianya baru 1-2 tahun, maka siapkan uang sebanyak Rp250 jutaan. Sebagai informasi, saat ini stok unit baru tipe tertinggi dijual oleh diler dengan angka Rp289 jutaan.

Alasan Toyota Alphard Laris Manis di Pasar Mobil Bekas
Motor Ducati yang ditunggangi oleh Marc Marquez

Terpopuler: Komentar Marquez soal Motor Ducati, Mobil Bekas Rp100 Jutaan Gaya Sultan

Berita soal komentar Marquez soal motor Ducati dan mobil bekas Rp100 jutaan gaya sultan, banyak dibaca hingga jadi terpopuler di VIVA Otomotif.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024