Truk BBM Isi Bahan Bakar di SPBU, Warganet Bingung

Truk BBM isi bahan bakar di SPBU
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Banyak foto dan video unik yang diunggah ke media sosial, dan kemudian menjadi viral serta ramai dibahas oleh warganet.

Seperti aksi pemotor yang menunjukkan kebolehannya melaju dengan hanya menggunakan ban belakang, atau pengendara ojek online yang helmnya tersangkut pagar saat berusaha meloloskan diri dari kejaran ayam.

Baru-baru ini ada unggahan mengenai foto sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum atau SPBU, yang juga banyak jadi sorotan. Apa penyebabnya?

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Instagram @agoez_bandz4, Sabtu 13 Februari 2021, gambar tersebut menunjukkan truk tangki BBM sedang mengisi bahan bakar di SPBU tersebut.

Banyak yang heran melihat kejadian itu, karena mereka merasa janggal melihat truk tangki mengisi bahan bakar jenis solar, sementara kendaraan tersebut juga mengangkut BBM.

Biasanya, justru truk tersebut dipakai untuk mengisi tangki SPBU yang letaknya ditanam di bawah tanah. Proses pengisian biasanya dilakukan di titik khusus, bukan dekat dispenser yang dipakai oleh kendaraan biasa.

Bahkan, ada warganet yang menganggap bahwa seharusnya truk itu memakai BBM yang dibawa dalam tangki untuk keperluan operasional.

“Kok gak ngisi sendiri aja sedot pake selang,” kata warganet.

Babak Baru! Dokter PPDS Unpad Pemerkosa Keluarga Pasien Ingin Ajak Damai dengan Keluarga Korban

“Kenapa dia ga nyedot bengsin yg ditanki dia bawa yak?” tanya warganet lain.

Ada juga yang melontarkan kata-kata dengan nada bercanda, sekadar meramaikan unggahan tersebut.

Hati-hati Ada Dua Pria Berhentikan Pemotor yang Melintas: Berujung Ingin Ambil Motor

“Isi berapa pak? isi 5000 L mas. yg belakang ngantri sampe besok,” tulis warganet.

Warga Berhasil Tangkap Maling dan Diserahkan ke Polsek tapi Malah Dilepas, Auto Bikin Warganet Geram!
Ilustrasi sabung ayam.(Meta AI)

Viral! Anggota DPRD Asahan Jadi Tersangka Judian Sabung Ayam: Cuma Tes sebelum Dijual

Jagat maya kembali digemparkan oleh kasus memalukan yang menjerat seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Kejadian ini diketahui jadi perbincangan publik.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2025