Gading Marten Pamer Foto Mobil Legendaris, Begini Penampakannya

Gading Marten
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA –Sosok Gading Marten dikenal sebagai salah satu selebriti Tanah Air. Anak dari aktor Roy Marten ini ternyata memiliki gemar mengendarai sepeda motor, serta memiliki koleksi mobil menarik.

Mobil yang kerap menemani aktivitas Gading Marten, antara lain Mercedes-Benz S Class warna hitam, lalu sedan BMW Seri 3 dengan warna oranye, serta Toyota Great Corolla.

Jika menilisik laman Instagram pribadinya, mantan suami Gisella Anastasia itu diketahui baru saja memboyong sebuah mobil. Bukan versi baru yang dibelinya, tetapi kendaraan legendaris Honda Civic Estilo.

Nama Honda Civic Estilo cukup ternama di era 1990-an hingga 2000-an awal. Sebab mobil ini punya penampilan menarik, dan hanya memiliki dua pintu untuk akses orang masuk dan keluar kabin.

Dalam kondisi standar, Honda Civic Estilo memakai mesin berkapasitas 1.600cc. Tak jarang pemiliknya memodifikasi jantung penggerak tersebut. Sehingga, mobil ini bisa diandalkan untuk adu cepat di lintasan aspal trek lurus (drag race), baik resmi maupun di jalan raya.

Honda Civic Estilo milik ayah dari Gempi Nora Marten itu memiliki eksterior warna hitam mengkilap. Belum lama ini, Gading Marten diketahui baru saja mengganti pelek bawaan pabrik dengan produk aftermarket lengkap dengan bannya.

Tak kalah menarik dari Honda Civis Estilo Gading Marten adalah plat nomornya. Dari salah satu foto yang diunggah, terlihat mobil hatchback dua pintu itu memakai plat B 63 MPI, yang merupakan inisial dari nama sang Buah Hati.

Deretan Mobil yang Kena Diskon Selama Pameran GJAW 2024

Tentu saja mobil unggahan foto Honda Civic Estilo hitam dengan plat nomor unik itu, menuai beragam komentar dari Netizen. Mereka memuji penampilan mobil pilihan Gading Marten tersebut.

"Civic idaman pria punya selera," salah satu komentar di unggahan tersebut. 'Mantap om Gading 'Si Tilo-nya'. Tapi yang lebih mantap plat nomornya itu," tulis salah seorang warganet di kolom komentar. "Ketika yang tua lebih berasa," komentar Netizen meramaikan unggahan tersebut.

Viral Banyak Mobil Mengalami Kerusakan Fuel Pump, Ingat Bahayanya BBM Busuk
Viral Pria Ini Parkir Mobil di Bandara Tembus Rp1 Juta

Viral Parkir Mobil di Bandara Rp1,2 Juta, Warganet: Enggak Usah Kaget

Baru-baru ini, seorang pria menjadi sorotan publik setelah membayar biaya parkir mobil di bandara yang hampir mencapai Rp1 juta. Dia mengunggah momen itu di media sosial

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024