Warganet Heran Lihat Daihatsu Gran Max Dipakai Mengarungi Sungai

Daihatsu Gran Max dipakai untuk mengarungi sungai
Sumber :
  • Tangkapan layar Facebook

VIVA – Berbeda dengan masyarakat di perkotaan, warga yang tinggal di daerah terpencil sampai saat ini masih mengalami kendala dalam hal akses jalan.

Mobil-mobil yang Viral Rusak di Cibinong Ternyata Bukan karena Pertamax?

Untuk bisa menuju ke pusat keramaian terdekat, jalur yang ditempuh melalui jalan bisa sangat jauh dan lama waktu tempuhnya.

Sementara, jalan pintas yang tersedia tidak bisa dilalui oleh kendaraan seperti mobil atau sepeda motor, karena dipisahkan oleh sungai atau jurang.

Bermacam Godaan Suzuki Indonesia yang Patut Dilirik di GJAW 2024

Solusinya, kendaraan harus dibawa menggunakan rakit atau perahu kecil agar bisa tiba di seberang dan tiba di tujuan dalam waktu singkat.

Namun, pengemudi mobil yang satu ini rupanya memiliki kepercayaan yang sangat tinggi pada kendaraan miliknya. Ia melakukan hal yang membuat takjub banyak orang.

Hasil Uji Lab BBM Pertamax yang Viral Dituding Bikin Rusak Mobil

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Facebook Motuba, Selasa 15 Desember 2020, sebuah video yang diunggah memperlihatkan bagaimana mobil jenis pikap dipakai untuk mengarungi sungai.

Tayangan tersebut menunjukkan, mobil yang baru saja masuk ke air dari seberang melaju dengan kecepatan konstan ke sisi satu lagi.

Uniknya, mobil pikap jenis Daihatsu Gran Max tersebut mengangkut banyak perabotan rumah. Beberapa orang juga terlihat duduk santai di bak kendaraan tersebut.

“Tangguh, plus drivernya juga tau medan yg di lewati,” komentar warganet.

“Kalau grandmax emang jos... Saya pernah waktu masih nyalese rengginang pakai grandmax box lewatin banjir bener2 gak mogok,” kata warganet lainnya.

Meski demikian, ada juga netizen yang mengatakan bahwa aksi pengemudi tersebut berpotensi merusak komponen kendaraan.

“Siap siap kopling bunyi cit cit cit,” ungkap warganet.

“Imbas lgsg nya paling sock depan jd gluduk2,” tutur warganet lainnya.

Viral Pria Ini Parkir Mobil di Bandara Tembus Rp1 Juta

Viral Parkir Mobil di Bandara Rp1,2 Juta, Warganet: Enggak Usah Kaget

Baru-baru ini, seorang pria menjadi sorotan publik setelah membayar biaya parkir mobil di bandara yang hampir mencapai Rp1 juta. Dia mengunggah momen itu di media sosial

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024