Diskon Toyota Innova Sebelum Ganti Tahun, Lumayan Juga

Toyota Kijang Innova Venturer yang banderolnya Rp495 jutaan.
Sumber :
  • dok. Toyota Astra Motor

VIVA – Toyota Innova identik sebagai mobil keluarga, lantaran memiliki kabin lega untuk mengangkut 7 orang penumpang. Selain itu, konsumen bisa memilih jantung penggerak yang dipakai, mesin bensin 2.000cc maupun diesel 2.400cc.

Netizen Jangan Iri! Segini Harga Mobil Listrik Hadiah Ruben Onsu untuk Betrand Peto

Beberapa waktu lalu, PT Toyota Astra Motor sudah meluncurkan versi barunya. Mobil tersebut memiliki penampilan eksterior dan fitur tambahan di dalam kabin, sehingga berbeda dengan generasi sebelumnya.

Salah seorang tenaga penjual dari diler resmi Toyota  mengatakan, unit mobil Innova terbaru yang dijualnya kini mendapatkan potongan harga hingga puluhan juta, dengan catatan transaksi pemesanan dilakukan pada awal Desember 2020.

Daftar Harga Mobil Low MPV Terbaru Oktober 2024

"Untuk Innova memang stoknya hanya yang paling baru saja, dengan NIK (Nomor Indentifikasi Kendaraan) 2020. Diskon mobil ini Rp15 juta, sampai maksimal Rp20 juta," ujarnya saat dihubungi VIVA Otomotif, Kamis 3 Desember 2020.

Meski demikian, kata dia, untuk konsumen yang hendak melakukan pembelian Kijang Innova bermesin diesel facelift, harus sedikit bersabar. Sebab, dirinya harus mengecek ketersediaan unitnya.

Perbedaan Varian Neta X Supreme dan Elite hingga Selisih Rp20 Juta

"Sebenarnya Innova statusnya ready stock, hanya untuk unit yang pakai mesin diesel ini saya harus cek terlebih dulu, dan sesuaikan dengan warna serta tipe yang mau dibeli nantinya," papar tenaga penjual yang enggan disebut identitasnya itu.

Sebagai ilustrasi, kata dia, Toyota Innova Diesel 2.4 AT tipe V bisa dibeli secar tunai dengan dana Rp431,95 juta. Pembelian secara kredit bisa memakai uang muka Rp86,39 juta, dan cicilannya Rp10,143 juta setiap bulan selama 5 tahun.

"Kalau memang mau SPK, awal-awal bulan ini saja. Soalnya Desember itu banyak libur kan, khawatirnya nanti lama di pengurusan surat-suratnya," tuturnya.

Baca juga: Wajib Tahu Ini, Biar Aman Berkendara Sepeda Motor Off-road.

Daihatsu Sigra di GIIAS 2024

Terpopuler: Catalunya Jadi Akhir MotoGP 2024, Daftar Mobil Baru Rp100 Jutaan

Berita tentang Catalunya jadi akhir MotoGP 2024 dan daftar mobil baru Rp100 jutaan, banyak dibaca hingga jadi terpopuler di VIVA Otomotif.

img_title
VIVA.co.id
7 November 2024