Ada Mobil Canggih Meluncur Hari Ini di Jakarta

Hyundai Kona Electric
Sumber :
  • Tangkapan layar YouTube

VIVA – Dua mobil baru yang terbilang canggih, akan resmi diluncurkan hari ini, Jumat 6 November 2020 di Jakarta. Mobil yang dimaksud adalah Hyundai Ioniq dan Hyundai Kona Electric.

Bermacam Godaan Suzuki Indonesia yang Patut Dilirik di GJAW 2024

Informasi tersebut diumumkan langsung oleh PT Hyundai Mobil Indonesia, melalui keterangan resmi yang diterima VIVA Otomotif.

Hyundai Ioniq sebelumnya sudah pernah dihadirkan, namun khusus digunakan untuk keperluan salah satu penyedia layanan transportasi online.

Hasil Uji Lab BBM Pertamax yang Viral Dituding Bikin Rusak Mobil

Sementara, Hyundai Kona edisi mesin bensin resmi didatangkan ke Indonesia pada tahun lalu dan dipajang di pameran berskala internasional.

VIVA Otomotif belum lama ini berkesempatan menguji Hyundai Ioniq di Jakarta. Mobil ini tak lagi memiliki deru mesin layaknya kendaraan bermesin konvensional.

Ucapan Benyamin Gak Jadi Kenyataan, Tapi Oplet Si Doel Siap Otw Balai Kota!

Dari tampilan luarnya, terlihat Hyundai Ioniq memiliki desain futuristis. Grille depan memiliki dua lubang udara, yang bisa terbuka dan tertutup otomatis ketika membutuhkan angin lebih banyak.

Masuk ke dalam kabin, hal aneh lainnya yang terlihat adalah tidak adanya tuas perseneling, karena digantikan oleh tombol.

Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) Hyudai Ioniq diketahui hanya sebesar Rp2,86 juta, sementara model lain yang sekelas bisa 2-3 kali lipat lebih mahal. Harga mobil ini diprediksi ada di angka Rp600 juta.

Hyundai memiliki satu mobil lagi yang juga dibekali dengan teknologi masa depan, yakni Kona Electric Vehicle. Wujudnya pernah ditunjukkan pada presentasi Kementerian Perhubungan, saat acara webinar yang diselenggarakan oleh Komite Penghapusan Bensin Bertimbal melalui YouTube.

Dari data Kemenhub, diketahui bahwa mobil tersebut ditawarkan dengan banderol Rp674,8 juta dengan status on the road Jakarta. Sebagai informasi, versi mesin bensinnya dijual dengan harga Rp398 juta.

Baca juga: Motor Tua Wajib Pakai Oli Kental?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya